tyrantbloodAvatar border
TS
tyrantblood
PKS Ibaratkan Pimpinan KPK Seperti Buah Apel

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Nasir Jamil menganalogikan, seluruh calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang diajukan Presiden Joko Widodo diibaratkan Buah Apel yang ranum dan bagus. Sehingga, saat dimakan, buah Apel tersebut tidak akan membuat pemakannya menjadi sakit perut.

"Minimal kalau dimakan tidak akan akan membuat sakit perut lah. Naif sekali kalau presiden mengirim Apel-Apel busuk ke DPR," kata Nasir di Cikini, Sabtu (19/12).

Anggota komisi III itu pun sangat yakin bahwa mereka para pimpinan KPK yang diajukan presiden sudah sangat memenuhi kualifikasi. Sehingga, siapapun yang akhirnya terpilih, orang-orang tersebut sudah sangat siap menjalankan perannya sebagai pimpinan KPK.

"Maka dari itu saya yakin siapa pun yang kita pilih itu sudah redy. Saya tutup mata pun siapa yang terpilih itu sudah oke. Presiden punya iktikad baik saat mengirim orang-orang ini ke DPR," ucap Nasir.

Sebelumnya, lima nama terpilih lewat pemungutan suara yang dilakukan Pansel Capim KPK. Di antaranya Agus Rahardjo, Basariah Panjaitan, Alexander Marwata, Saut Situmorang dan Laode Muhammad Syarif. Sementara, dua nama yang sudah pernah memimpin KPK, Johan Budi dan Busyro Muqoddas, justru mendapatkan suara yang sangat kecil.

Namun, banyak yang berpendapat, lima nama pimpinan KPK yang terpilih, tidak seperti sosok yang sebenarnya sedang sangat dibutuhkan Indonesia, serta dibutuhkan masyarakat. Sebab, sosok yang diharapkan tentu orang-orang yang memang memandang korupsi sebagai kejahatan luar biasa, dan memiliki hasrat untuk memberantas korupsi yang sangat kuat.
Sumber

Tumben PKS memuji pak jokowi emoticon-Bingung
0
1.9K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan