Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tanahkelahiranAvatar border
TS
tanahkelahiran
Kemendes PDTT Ajak PMII dan ITS Membangun Desa



Jakarta, GATRAnews - Menteri Desa, Pembangundan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendesa PDTT) Marwan Jafar terus mengajak kalangan mahasiswa dan pihak perguruan tinggi untuk membangun desa, termasuk kepada Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS).

 

Marwan menyampaikan permitaan tersebut saat menyampaikan kuliah umum dalam rangkaian hari lahir (harlah) PMII ke-55 di Kampus Institute Teknologi Surabaya (ITS), Jawa Timur, Jumat (17/6). Menurutnya, mahasiswa dan perguruan tinggi juga harus mengawal dan mengawasi alokasi dana desa yang diperuntukan untuk pembangunan desa.

 

"Kerja mulia membangun desa dan desa membangun untuk Indonesia yang sejahtera ini tidak mungkin dilakukan sendirian oleh pemerintah," katanya.

 

Perguruan tinggi merupakan salah satu subsistem pendidikan nasional. Dengan penerapan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, perguruan tinggi dapat mengambil peran strategis dalam pembangunan nasional, termasuk dalam pembangunan desa.

 

"Beberapa bentuk partisipasi atau peran nyata  yang bisa disumbangkan perguruan tinggi dalam pembangunan desa, di antaranya dengan melakukan penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan dan Teknologi Tepat Guna (TTG) untuk kemajuan perekonomian masyarakat desa," kata Marwan.

 

Selain itu, Kuliah Kerja Nyata (KKN) di perdesaan, menurut Marwan, bisa dijadikan media untuk memberikan penyuluhan dan pembinaan terhadap masyarakat desa. "Kuliah kerja nyata penting, agar mahasiswa bisa langsung melakukan interaksi langsung dengan masyarakat desa," katanya.

 

Organisasi kemahasiswaan seperti PMII yang berada di perguruan tinggi di Indonesia, juga bisa turut serta melakukan pendampingan atau pelatihan  terhadap tenaga pendamping untuk mengawal implementasi Undang-Undang (UU) Desa.

 

"Dengan seperti itu, diharapkan organisasi kemahasiswan, perguruan tinggi, dan masyarakat secara umum bisa. Melakukan pembinaan secara kontinyu terhadap desa (desa binaan) untuk mengembangkan produk unggulan yang mempunyai nilai jual tinggi," kata Marwan dalam keterangan tertulisnya.

#Bhebe
#Sumber:' http://www.gatra.com/info-kementeria...ngun-desa.html'
0
979
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan