ketek..basahAvatar border
TS
ketek..basah
Bunuh Temannya, Bocah R Tetap Harus Dimintai Pertanggungjawaban
JAKARTA, KOMPAS.com - Kepentingan terbaik bagi anak merupakan poin penting dalam proses pemutusan hukuman bagi R (8), seorang anak yang menganiaya temannya, NA (8) hingga tewas di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Jumat (18/9/2015). Pasalnya, proses hukuman bagi anak-anak tidak sama dengan orang dewasa.

Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) Arist Merdeka Sirait mengatakan, anak tersebut harus tetap dimintai pertanggungjawaban atas perbuatannya. Namun harus sesuai dengan usianya saat ini.

"Supaya itu berkeadilan bagi korban," kata Arist saat dihubingi Kompas.com, Jakarta, Sabtu (19/9/2015) malam.

Namun, lanjut Arist, keluarga korban juga harus diberi pengertian bahwa ada undang-undang yang berlaku secara nasional bahwa penyelesaian perkara bagi anak berusia 8 tahun tidak lewat pengadilan. Perkara tersebut diselesaikan lewat luar pengadilan, yakni sistem diversi.

"Tetapi menghadirkan banyak pihak, keluarga korban dan lain-lain," kata Arist.

Hukum sosial

Arist mengatakan R dapat diberikan hukuman sosial. Namun, hal tersebut tidak menghindari proses hukum yang saat ini sedang bergulir.

"Diselesaikan di pengadilan tetapi bisa juga dikenakan tindakan dikembalikan ke orang tua atau kalau orangtua tidak mampu lagi membina anak, si pelaku bisa dittitipkan di rumah sosial yang dikelola oleh negara. Tidak dikenakan pemidanaan, tapi hukum sosial."

"Di situ kan secara sosial sudah terpisah sama orangtuanya kan termasuk hukuman kan," kata Arist.

Putusan tersebut tercantum dalam undang-undang mengenai sistem peradilan anak. Namun, keluarga korban pun harus diberikan pengertian terlebih dahulu.

"Tidak mungkin langsung menerima itu. Maka perlu proses jeda waktu untuk melaksanakan pertemuan dan penjelasan," kata Arist.


sumur
0
3.7K
67
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan