Panduan Mematuhi CAN-SPAM Act Untuk Email Marketing
TS
docoblast
Panduan Mematuhi CAN-SPAM Act Untuk Email Marketing
Panduan Mematuhi CAN-SPAM Act Untuk Email Marketing
Jika Agan menggunakan email marketing untuk bisnis, maka Agan harus memberi perhatian pada undang-undang CAN-SPAM Act. Undang-undang yang sudah berlaku di beberapa negara ini mengatur persyaratan email komersial, memberi hak kepada penerima email untuk mengentikan Agan mengirimi mereka email, dan memberikan hukuman jika ada pelanggaran.
Spoiler for GAMBAR:
CAN-SPAM Act mencakup semua pesan komersial, yang didefinisikan sebagai “setiap surat eletronik yang tujuan utamanya bersifat komersial atau promosi sebuah produk atau jasa,” termasuk juga email yang mempromosikan konten pada website komersial. Aturan ini juga tidak memberi pengecualian untuk email B2B.
Kabar baiknya, mengikuti aturan ini tidak sulit, gan. Ini syarat-syarat utama CAN-SPAM:
Quote:
1. Jangan gunakan informasi header yang palsu atau menyesatkan.
“From,” “To,” “Reply -To,” dan informasi routing – termasuk nama domain sumber dan alamat email – harus akurat dan mengindikasikan orang atau bisnis apa yang mengirim pesan tersebut.
2. Jangan gunakan subject email yang menipu.
Subject email harus – secara akurat – mencerminkan konten pesan yang dikirim.
3. Indikasikan pesan sebagai sebuah iklan.
Agan harus menyampaikan secara jelas bahwa pesan Agan adalah sebuah iklan.
4. Beritahu penerima dimana lokasi Agan.
Pesan Agan harus mencakup alamat fisik yang valid. Ini bisa berupa alamat jalan.
5. Beritahu penerima bagaimana caranya jika tidak ingin lagi menerima email dari Agan.
Pesan Agan harus mencakup penjelasan bagaimana penerima bisa berhenti mendapatkan email dari Agan. Buat link unsubscribe sedemikian rupa sehingga mudah dikenali, dibaca, dan dipahami oleh orang-orang pada umumnya.
Agan bisa memainkan ukuran, warna dan lokasi secara kreatif agar tetap terlihat jelas. Agan bisa membuat menu untuk memungkinkan penerima berhenti berlangganan tipe pesan tertentu, tetapi Agan harus memasukkan opsi untuk menghentikan semua pesan komersial dari Agan. Pastikan filter spam Agan tidak memblokir permintaan unsubscribe tersebut.
6. Merespon permintaan berhenti berlangganan dengan cepat.
Setiap mekanisme unsubscribe yang Agan tawarkan harus mampu diproses sekurang-kurangnya 30 hari setelah Agan mengirim pesan konfirmasi. Agan harus mengkonfirmasi permintaan unsubscribe dalam 10 hari kerja.
Agan tidak boleh membebankan biaya, meminta penerima untuk memberikan informasi khusus selain alamat email, atau membuat penerima melakukan tahap lain selain mengirim email balasan. Tapi Agan bisa mengarahkan penerima untuk mengunjungi sebuah page di Internet sebagai syarat untuk menghargai permintaan unsubscribe.
Ketika orang telah mengatakan kepada Agan bahwa mereka tidak ingin lagi menerima pesan dari Agan, Agan tidak diperbolehkan menjual atau mentransfer alamat email mereka, apalagi dalam bentuk contact list.
7. Memantau apa yang dilakukan orang lain atas nama Agan.
Jika Agan mempekerjakan perusahaan lain seperti Email Service Provider untuk menangani email marketing, Agan tidak bisa lepas tangan. Perusahaan yang produknya dipromosikan dalam email dan perusahaan yang mengirim email tersebut bisa bertanggung jawab secara hukum.