veiilaAvatar border
TS
veiila
PANASTAK PEGANGAN | BESOK, Harga BARU BBM Akan Diumumkan
Besok, Harga Baru BBM Akan Diumumkan

Jakarta - Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) bakal mengumumkan kebijakan baru terkait subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM). Rencana ini cukup mengejutkan, apalagi pemerintah belum lama melakukan penaikan harga BBM bersubsidi.

"Pengumumannya kan, kita merencanakan akan berlaku harga baru per 1 Januari 2015. Jadi paling lambat besok (diumumkan)," kata Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (30/12).

Dia enggan menyebutkan harga keekonomian BBM nanti. Dia menegaskan, pihaknya masih akan melakukan rapat finalisasi dengan Menteri Koordinator Perekonomian.

"Saya enggak akan jawab kalau harga. Saya akan jawab prosedur. Prosedurnya itu nanti, siang ini akan ada rapat finalisasi, kemudian, mungkin besok diumumkan," ucapnya.

Penulis: C-6/FMB
http://www.beritasatu.com/ekonomi/23...diumumkan.html

BBM BERSUBSIDI: Per 1 Januari, Pemerintah Umumkan Harga Baru Tiap Bulan

Bisnis.com, JAKARTA - Harga baru BBM bersubsidi berlaku pada 1 Januari 2015. Pemerintah akan menetapkan harga patokan BBM bersubsidi setiap bulan sesuai dengan perkembangan harga minyak dunia.

Menteri ESDM Sudirman Said mengatakan pengumuman sistem subsidi BBM baru paling lambat diumumkan besok, Rabu, (31/12/14) karena harga baru BBM bersubsidi mulai berlaku pada 1 Januari 2015.

Pola subsidi BBM baru mulai berlaku tahun depan. Pemerintah akan menerapkan sistem subsidi tetap (fixed subsidy) hingga harga BBM bersubsidi akan bergerak mengikuti harga keekonomian minyak dunia.

“BBM bersubsidi harganya tentu akan berubah karena subsidinya fixed yah, tergantung harga keekonomian,” kata Sudirman usai bertemu Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan, Selasa (30/12/2014).

Namun, pemerintah belum akan melepas harga BBM bersubsidi bergerak setiap hari mengikuti harga pasar. Pemerintah setiap bulan akan mengumumkan harga patokan BBM bersubsidi sebagai acuan pengusaha SPBU dan masyarakat.

“Minimal sebulan sekali kita akan sampaikan harga patokan supaya masyarakat tidak kaget dan punya pegangan dan supaya persaingan berjalan sehat,” kata Menteri ESDM.

Sudirman menambahkan pemerintah juga berencana menaikkan margin keuntungan bagi pengusaha SPBU seiring dengan penerapan pola subsidi tetap.

Langkah tersebut diambil pemerintah agar pengusaha SPBU lokal bisa meningkatkan kualitas layanan hingga bisa lebih bersaing dengan pelayanan SPBU asing.

“Margin-nya diperbaiki, pelayanan lebih baik, dan itulah cara pemerintah membekali pengusaha kita untuk bersaing,” kata Sudirman.
http://industri.bisnis.com/read/2014...aru-tiap-bulan


Isu-isunya bakalan naek lagi neh .... ^_^ Panastak siap-siap untuk timbun bensin ^_^
Naikin terus... sampai
Diubah oleh veiila 30-12-2014 12:37
nona212
nona212 memberi reputasi
1
13.9K
190
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan