Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

GSG9.CenaAvatar border
TS
GSG9.Cena
Crossover dan Intercompany Crossover dalam komik
Ini thread pertama ane moga ngga emoticon-Repost, dan maaf kalau berantakan.



Langsung aja.

Ane yakin konsep crossover sudah banyak yang paham, karena di dunia film sudah ada contohnya yaitu The Avengers yang mempertemukan beberapa super hero sekaligus yang masih dibawah bendera Marvel.
Meskipun bagi veteran marvel ataupun dc, konsep ini sudah basi. karena Avengers di komik sudah ada sejak 1963 (dimana anggota utamanya saat itu hanya Ant-Man, The Wasp, Iron Man, Thor dan Hulk)



lalu bagaimana dengan Intercompany-Crossover?

di dunia komik, Intercompany-Crossover adalah komik dimana tokoh dari satu perusahaan bertemu dengan tokoh dari perusahaan komik yang lain (contoh DC Comics' Superman bertemu Marvel's Silver Surver, DC's Green Arrows bertemu Marvel's Dare Devil. mereka biasanya hanya diterbitkan satu seri atau mini seri saja.



Beberapa crossover kadang jadi bagian dari canon (canon = bagian dari cerita atau kehidupan tokoh utama yang mempengaruhi kelanjutan cerita dari tokoh tersebut). contoh komik JLA/Avenger, dimana hal tersebut jadi canon di alam semesta DC.



meskipun begitu sebagian besar intercompany-crossover tidak dihitung canon atau hanya bagian dari "alam semesta yang lain" (alternate universe / Omniverse / Multiverse / altered dimension dll).
Apa itu konsep alternate universe (yaitu hipotesis tentang jumlah alam semesta yang mungkin tak terbatas atau terbatas (termasuk alam semesta yang kita jalani saat ini) yang terdiri dari keseluruhan ruang, waktu, materi, dan energi serta hukum-hukum fisika - William James, 1895). intinya teori dimana sebuah keputusan penting yang kita ambil mengakibatkan realita yang berbeda-beda untuk setiap pilihan dan menciptakan dunianya sendiri-sendiri.



pada awal terbitan resmi marvel/DC, super hero yang di gabungkan hanya berbagi petualangan di dunia yang sama, contoh Superman vs. the Amazing Spider-Man (1976), yang merupakan super hero intercompany-crossover pertama.



Lalu banyak tokoh marvel/DC yang dipertemukan dalam dunia crossover. tetapi kemudian kedua perusahaan mulai memperkenalkan Marvel dan DC sebagai alam semesta yang berbeda, yang kemudian terhubung ketika ada musuh yang sama mengganggu dua alam semesta sekaligus. (hal ini memungkinkan cerita di dalam komik tersebut menjadi bagian dari canon di kedua perusahaan tersebut)



Yang Menarik adalah ketika Marvel dan DC mulai melirik tokoh perusahaan lain untuk di crossover. hal ini membuat tokoh-tokoh komik tertentu bisa dilibatkan didalam cerita utama tanpa mengganggu canon atau space continuity di alam semesta mereka masing-masing.

Batman adalah SuperHero yang paling sering 'lintas alam' (alias dicrossover dengan superhero dari perusahaan lain), yang dimaksud disini adalah intercompany-crossover, jadi keterlibatan Batman di JLA atau tokoh2 dari dunia DC tidak dihitung.

Tokoh-tokoh komik yang pernah kolaborasi sama Batman antara lain, Captain America, Hulk, Spider-Man, Punisher, Dare Devil, HellBoy, Judge Dredd, Spawn dan pernah ribut sama Predator juga.





Sekian Thread dari ane, semoga infonya berguna n buat para agan atau sista yang juga penggemar Marvel/DC silahkan menambahkan atau mengkoreksi jika ada kesalahan.

bagi yang tidak berkenan mohon tidak emoticon-Blue Guy Bata (L), karena ane masih belajar.
4iinch
4iinch memberi reputasi
1
7.2K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan