Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

warsarawaAvatar border
TS
warsarawa
Presiden Jokowi akan berpidato di KTT G20
Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo
(Jokowi) akan menyampaikan pidato terkait
reformasi ekonomi dan birokrasi dalam Konferensi
Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Brisbane, Australia, 15
November mendatang. "Presiden Jokowi secara khusus diminta untuk
berbicara tentang pengalaman beliau dalam
melakukan reformasi ekonomi dan birokrasi saat
menjabat sebagai Wali Kota Solo dan Gubernur
Jakarta," kata Direktur Pembangunan Ekonomi dan
Lingkungan Hidup Kementerian Luar Negeri Toferry Soetikno di Jakarta, Rabu. Toferry mengatakan pidato tersebut akan
disampaikan Presiden Jokowi dalam pertemuan
tertutup para pemimpin negara-negara G20
sebagai acara awalan KTT G20 yang akan
berlangsung pada 15-16 November 2014. Dalam jumpa pers terkait keikutsertaan Indonesia
dalam KTT APEC, ASEAN dan G20, Toferry
menjelaskan Indonesia akan membawa isu
pembangunan sektor maritim dalam kontribusinya
pada penguatan pertumbuhan ekonomi global. "Pada keketuaan Australia, G20 berkomitmen
menaikkan pertumbuhan global sebesar dua
persen, ini sejalan dengan target pertumbuhan
dalam negeri Indonesia sebesar tujuh persen,"
kata dia. Salah satu cara untuk mencapai target
pertumbuhan tersebut, pemerintahan Presiden
Jokowi ingin mengoptimalkan pemanfaatan potensi
laut Indonesia. Selain membahas KTT G20, Kemenlu juga
mengonfirmasi kehadiran Presiden Jokowi dalam
KTT Kerja sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) di
Beijing, Tiongkok pada 10-11 November, dan KTT
ASEAN di Nay Pyi Taw, Myanmar pada 12-13
November. Terkait KTT APEC, Direktur Kerja sama Intra-
Kawasan Asia, Pasifik dan Afrika Kemenlu, Arto
Suryodipuro mengatakan, Presiden Jokowi
dijadwalkan untuk menyampaikan visi ekonomi
Indonesia dalam lima tahun ke depan. "Secara umum, Presiden Jokowi akan membahas
tema integrasi ekonomi dan konektivitas yang
sejalan dengan tema APEC di Beijing," ucap dia. Setelah KTT APEC, Presiden Jokowi akan bertolak
ke Nay Pyi Taw, Myanmar, untuk menghadiri KTT
ASEAN ke-25 pada 12-13 November. "Presiden Jokowi akan menghadiri sembilan
pertemuan dalam KTT ASEAN, termasuk pertemuan
dengan mitra-mitra ASEAN," tutur Direktur
Jenderal Kerja sama ASEAN I Gusti Agung Wesaka
Puja. Wesaka Puja menambahkan, dalam KTT ASEAN,
Jokowi juga akan menghadiri pertemuan ASEAN
dengan India, Jepang, PBB, Australia, negara-
negara Asia Timur, Amerika Serikat, Tiongkok, dan
negara plus 3 (Jepang, Tiongkok dan Korea Selatan). KTT APEC, ASEAN dan G20 akan menjadi kehadiran
pertama Presiden Jokowi dalam forum
internasional, setelah dilantik menjadi Presiden RI
pada 20 Oktober lalu. Editor: Fitri Supratiwi Baca Juga
0
1.8K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan