Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

robotmanualAvatar border
TS
robotmanual
WOW GOOGLE MERAYAKAN HARI BATIK






Hari ini Kamis, 2 Oktober 2014 bertepatan dengan peringatan hari batik nasional yang kelima. Google turut merayakan hari bersejarah bagi batik Indonesia ini dengan memasang doodle khusus sejumlah orang yang mengenakan batik di halaman muka mesin pencariannya.

Jika Anda mengunjungi Google pada hari ini, akan ada tampilan google doodle unik dengan sebuah keluarga yang mengenakan batik yang moif dan warnanya bervariasi. Google sengaja mengganti logo mereka yang terdiri dari enam huruf dengan enam anggota keluarga Indonesia ‘berseragam’ batik demi mengenang peristiwa ditetapkannya batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi.

Penetapan batik sebagai sebagai salah satu warisan kebudayaan dunia terjadi pada 2 Oktober 2009 lalu. Dalam sejarahnya, tradisi pembuatan batik bukan hanya milik Indonesia. Jejak batik juga terdapat di negara-negara seperti Nigeria, China, India, Malaysia, Filipina, dan Sri Lanka. Meskipun demikian, batik Indonesia adalah yang paling popular dan dikenal di seluruh dunia.

Situs resmi UNESCO mencantumkan bahwa Batik Indonesia mempunyai berbagai motif yang berkaitan erat dengan perkembangan budaya bangsa. Keragaman status sosial, kebudayaan lokal, alam, hingga sejarah telah melahirkan warna-warni dalam kesenian batik. Tidak dipungkiri lagi, batik adalah ciri khas Indonesia yang mesti dijaga agar tidak luntur ditelan zaman.

Indonesia sendiri sejak tahun 2009 telah merayakan 2 Oktober sebagai hari batik nasional. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah mengeluarkan Keppres No. 33/2009 yang menetapkan tanggal tersebut sebagai peringatan diakuinya batik sebagai warisan dunia.

Nah, sudahkah Anda mengenakan batik hari ini untuk merayakan salah satu simbol budaya yang diakui dunia?

Diubah oleh robotmanual 01-10-2014 22:00
0
1.9K
20
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan