abrahamtetraAvatar border
TS
abrahamtetra
Janin Aganwati Nendang? Nih yang Bisa Aganwati Lakukan
Salah satu keistimewaan seorang wanita adalah mengandung dan melahirkan seorang anak emoticon-Kiss Saat usia kandungan sudah semakin tua, biasanya janin akan melakukan berbagai aktivitas. Salah satu aktifitas janin yang paling sering dirasakan oleh aganwati adalah saat janin menendang. Meskipun aktifitas ini sering membuat para aganwati merasa kesakitan, tapi banyak juga Ibu yang menikmatinya, bahkan bahagia dengan gerakan janinnya tersebut.


Namun banyak juga aganwati yang tidak tahu harus berbuat apa saat janinnya melakukan aktifitas tersebut. Berikut ini adalah beberapa hal yang bisa aganwati lakukan saat janin menendang:

Bermain dengan Janin

Salah satu hal yang membuat janin menendang adalah karena dia ingin menyapa aganwati dan memberikan tanda kalau dia ada di dalam perut agan. Jadi ketika dia memberikan tendangan di salah satu titik, berikan usapan lembut pada daerah tersebut. Dengan begini, dia akan merasa bahwa aganwati merasakan dan memperhatikan keberadaannya.

Menikmati

Banyak aganwati yang merasakan sakit saat janinnya menendang. Namun ada baiknya jika aganwati menikmati setiap gerakan yang dilakukan oleh janin dalam kandungan aganwati, terlebih kehamilan telah memasuki 9 bulan. Adapun yang bisa aganwati lakukan untuk mengurangi stres dan ketegangan pra persalinan adalah dengan bergabung dalam klub senam hamil.

Mengganti Posisi

Jika ternyata tendangan janin aganwati sudah mulai menyakitkan, ada baiknya jika aganwati mencoba untuk mengganti posisi aganwati saat itu. Bisa jadi dia merasa tidak nyaman sehingga memberi tanda bagi aganwati untuk segera merubah posisi Anda saat ini.

Hitunglah Jumlah Tendangannya

Saat usia kehamilan aganwati sudah memasuki 9 bulan, sebaiknya aganwati mulai sering memantau gerakan rahim. Akan lebih baik lagi jika aganwati menghitung jumlah tendangan janin. Janin dikatakan berada dalam keadaan normal jika dia melakukan gerakan setiap satu jam. Namun jika ternyata dia jarang bergerak dalam jangka waktu 2 hingga 3 jam, sebaiknya aganwati segera berkonsultasi dengan dokter.

Merangsang Gerakannya

Ketika gerakan janin mulai menurun, ada baiknya jika aganwati memancingnya dengan jus atau cemilan. Makanan yang dikonsumsi akan membuat bayi bergerak dan menendang. Namun sebaiknya aganwati berhati-hati dan membatasi porsinya, karena salah-salah, aganwati dan bayi bisa terkena diabetes.

Sumber : SegiEmpat
0
2K
13
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan