Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

pramestihendriAvatar border
TS
pramestihendri
7 Langkah Dasar Menjual
Dalam Dunia Penjualan ada 7 langkah yang harus kita kuasai
1. Kualifikasi
Kualifikasi adalah menggolongkan atau mengelompokan calon pembeli berdasarkan suatu indikasi adanya keinginan, kebutuhan dan kemampuan dari si calon pembeli untuk membeli produk kita.
Biasanya kualifikasi ini dibuat menjadi data base yang didapat dari berbagai sumber
2. Prospecting
Nah setelah kualifikasi dikelompokkan dan menjadi data base maka langkah kedua adalah Prospecting. Prospecting adalah suatu langkah (bisa telp, bisa visit dll) untuk membuat suatu momen penjualan (presentasi atau dll ) kepada calon pembeli dengan membuat janji temu dan lainnya. Dan Jika si calon pembeli setuju atau bersedia memberikan peluang atau momen (mau bertemu, mau meluangkan waktu dll). Progres ini akan menjadi data Prospect yang tetap berdasarkan keinginan, kebutuhan dan kemampuan.
3. Menawarkan Produk
Jika calon pembeli sudah memberikan peluang waktu dan tempat maka kita lakukan untuk menawarkan produk. Menawarkan Produk adalah suatu kegiatan yang dilakukan antara calon penjual dengan calon pembeli, dimana si penjual melakukan penjelasan atau presentasi seputar product knowladge (nama produk, type, warna, spesifikasi, keunggulan dibanding kompetitor dll). Dalam menawarkan produk bisa dengan sales talk by catalog, demo, atau presentasi by power point dan sebagainya.
4. Mengatasi Keberatan
Calon pembeli yang setuju membeli produk kita tidak serta merta langsung melakukan pesanan biasanya mereka akan coba meminta jaminan manfaat produk, sistem pembayaran, jadwal serah terima dll. Nah dilangkah Ke 4 ini biasanya penjual sering gagal. Pemahaman system internal masing masing penjual serta penguasaan dan jam terbang dapat memberikan bantalan untuk mengatasi keberatan calon pelanggan.
5. Menerima Pesananan
Ini yang paling nikmat bagi si penjual asal teliti mengisi form pesanan momen ini yang membuat bahagia dan ingin menjual lagi dan lagi....
6. Menyerahkan Produk.
Langkah ke 6 ini adalah proses kegiatan yang paling bahagia bagi si pelanggan. Dan sebelum menyerahkan sebaiknya harus melewati quality control yang baik agar produk yang diterima serta proses penyerahannya menjadi pengalaman tak terlupakan bagi si pelanggan.
7. Merawat Pelanggan
Setelah produk diserahkan sipelanggan jangan dicuekin, tetap dibina hubungan baik dengan melakukan follow up berkala. sehingga si pembeli tidak lupa dengan kita dan kita mendapat kesan yang baik yang akan membuahkan pembelian ulang dan referensi atau promosi gratis dari mulut ke mulut oleh pelanggan kita ("kalo beli ama si anu tuh' orangnya baik n bla bla"

Semoga Bermanfaat.

Sumbernya dari saya training di Dale Carnagie dulu.... kalo bahasanya saya yang buat sesederhana mungkin, karena itu juga saya terapin di usaha saya sekarang di www.bisnis878.com
Diubah oleh pramestihendri 12-08-2014 02:08
0
3K
6
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan