Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

juraganb2Avatar border
TS
juraganb2
|rekor >90%| Jokowi-JK menang 55,71 persen di Sumatera Utara
Merdeka.com - Meski kalah di Kota Medan sekitarnya, pasangan capres-cawapres nomor urut 2, Joko Widodo - M Jusuf Kalla (Jokowi - JK) justru mendulang suara paling banyak di Provinsi Sumatera Utara.

Dari penghitungan yang didasarkan pada hasil rekapitulasi KPU kabupaten/kota, pasangan nomor urut 2 memperoleh 3.561.309 (55,71%) suara, sedangkan pasangan nomor urut 1 hanya memperoleh 2.831.574 (44,29%) suara.

Prabowo - Hatta hanya unggul di 13 kabupaten/kota di Sumut, yaitu Medan, Deli Serdang, Binjai, Langkat, Serdang Bedagai, Tebing Tinggi, Tanjung Balai, Labuhan Batu, Tapanuli Selatan, Padang Sidimpuan, Mandailing Natal, Padang Lawas, dan Padang Lawas Utara.

Sisa 20 kabupaten/kota lainnya dikuasai Jokowi - JK , yaitu di Simalungun, Asahan, Pematang Siantar, Batubara, Karo, Labuhan Batu Utara, Labuhan Batu Selatan, Tapanuli Utara, Tapanuli Tengah, Dairi, Toba Samosir, Humbang Hasundutan, Nias, Samosir, Gunung Sitoli, Nias Utara, Nias Barat, Sibolga, Pakpak Bharat, dan Nias Selatan.

Simalungun, Pematang Siantar, Karo, dan Nias Selatan menjadi lumbung suara bagi pasangan Jokowi - JK . Di masing-masing daerah ini mereka berhasil mencetak selisih lebih dari 100 ribu suara dari saingannya. Sementara Prabowo - Hatta hanya mencetak selisih lebih dari 100 ribu suara hanya di Mandailing Natal.

Tingginya selisih suara yang memenangkan Jokowi - JK di sejumlah daerah menjadi faktor kemenangan mereka. Bahkan berdasarkan persentase, pasangan Jokowi - JK benar-benar membuat kubu Prabowo - Hatta tidak berdaya di sejumlah daerah.

Pencapaian suara di beberapa daerah ini bahkan melampaui 90%, seperti di Samosir , Jokowi - JK mendulang 94,46% suara, Tapanuli Utara (91,22%), Toba Samosir (90,70%), dan Humbang Hasundutan (90,37%).

Berikut hasil rekapitulasi di tiap kabupaten/kota di Sumatera Utara:

1. Kota Medan, Prabowo-Hatta 530.243 (52,16%) dan Jokowi-JK 486.395 (47,84%)
2. Deli Serdang, Prabowo-Hatta 424.682 (53,19%) dan Jokowi-JK 373.760 (46,81%)
3. Langkat, Prabowo-Hatta 247.482 (51,98%) dan Jokowi-JK 228.622 (48,02%)
4. Simalungun Prabowo-Hatta 144.362 (34,31%) dan Jokowi-JK 276.389 (65,69%)
5. Asahan, Prabowo-Hatta 154.937 (46,63%) dan Jokowi-JK 177.331 (53,37%)
6. Serdang Bedagai, Prabowo-Hatta 150.267 (50,08%) dan Jokowi-JK 149.761 (49,92%)
7. Labuhan Batu ,Prabowo-Hatta 106.571 (53,70%) dan Jokowi-JK 91.901 (46,30%)
8. Mandailing Natal, Prabowo-Hatta 150.048 (76,13%)dan Jokowi-JK 47.046 (23,87%)
9. Kota Pematang Siantar, Prabowo-Hatta 40.124 (21,13%) dan Jokowi-JK 149.761 (78,87%)
10. Batubara, Prabowo-Hatta 81.404 (46,55%)dan Jokowi-JK 93.483 (53,45%)
11. Karo, Prabowo-Hatta 25.462 (15,05%) dan Jokowi-JK 143.746 (84,95%)
12. Labuhan Batu Utara, Prabowo-Hatta 73.485 (43,81%) dan Jokowi-JK 94.247 (56,19%)
13. Labuhan Batu Selatan, Prabowo-Hatta 66.898 (47,62%) dan Jokowi-JK 73.580 (52,38%)
14. Tapanuli Utara, Prabowo-Hatta 11.615 (8,78%) dan Jokowi-JK 120.744 (91,22%)
15. Tapanuli Tengah, Prabowo-Hatta 37.093 (28,08%) dan Jokowi-JK 95.001 (71,92%)
16. Dairi, Prabowo-Hatta 22.125 (16,78%) dan Jokowi-JK 109.732 (83,22%)
17. Kota Binjai, Prabowo-Hatta 77.888 (63,14%) dan Jokowi-JK 45.463 (36,86%)
18. Padang Lawas Utara, Prabowo-Hatta 82.604 (69,77%) dan Jokowi-JK 35.786 (30,23%)
19. Padang Lawas, Prabowo-Hatta 76.763 (72,73%) dan Jokowi-JK 28.789 (27,27%)
20. Kota Padang Sidimpuan, Prabowo-Hatta 71.847 (75,41%) dan Jokowi-JK 23.423 (24,59%)
21. Toba Samosir, Prabowo-Hatta 8.154 (9,30%) dan Jokowi-JK 79.525 (90,70%))
22. Humbang Hasundutan, Prabowo-Hatta 8.284 (9,63%) dan Jokowi-JK 77.704 (90,37%)
23. Kota Tebing Tinggi, Prabowo-Hatta 41.592 (53,95%) dan Jokowi-JK 35.498 (46,05%)
24. Kota Tanjung Balai, Prabowo-Hatta 34.519 (54,68%) dan Jokowi-JK 28.611 (45,32%)
25. Nias, Prabowo-Hatta 6.661 (10,75%) dan Jokowi-JK 55.301 (89,25%)
26. Samosir, Prabowo-Hatta 3.346 (5,54%) dan Jokowi-JK 57.030 (94,46%)
27. Kota Gunung Sitoli, Prabowo-Hatta 9.585 (16,50%) dan Jokowi-JK 48.491 (83,50%)
28. Nias Utara, Prabowo-Hatta 7.283 (13,85%) dan Jokowi-JK 45.305 (86,15%)
29. Nias Barat, Prabowo-Hatta 6.152 (16,04%) dan Jokowi-JK 32.202 (83,96%)
30. Kota Sibolga, Prabowo-Hatta 14.682 (39,41%) dan Jokowi-JK 22.573 (60,59%)
31. Pakpak Bharat, Prabowo-Hatta 6.681 (35,62%) dan Jokowi-JK 12.075 (64,38%)
32. Nias Selatan, Prabowo-Hatta 26.064 (13,20%) dan Jokowi-JK 171.401 (86,80%)
33. Tapanuli Selatan, Prabowo-Hatta 82.671 (62,02) dan Jokowi-JK 50.633 (37,98%)
34. Total suara, Prabowo-Hatta 2.831.574 (44,29%) dan Jokowi-JK 3.561.309 (55,71%)

Sumber
-----------------------------------------------------------------------------------------------------
Mungkin ini salah satu rekor baru dalam pilpres dimana di kabupaten samosir salah satu kandidat bisa mencapai dukungan 94,46%) emoticon-Ngakakemoticon-Ngakak
Diubah oleh juraganb2 17-07-2014 10:10
0
8.8K
106
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan