Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

maniakaskuser29Avatar border
TS
maniakaskuser29
5 Lukisan-lukisan yang Mengandung Arti Tersendiri (Thread Newbie)
WELCOME TO MY THREAD

Selamat malam/siang/pagi agan dan aganwati emoticon-Shakehand2

Sebelumnya ane yg masih newbie ini mau ngasih tau kalo ini thread pertama ane dan mohon di maklum emoticon-Maaf Aganwati

Oke, untuk perkenalannya sampe sini aja, sekarang kita masuk ke cerita inti. Cekidot

Spoiler for pertama:

Octavio Ocampo adalah lulusan dari sekolah seni terkenal San Carlos di Meksiko (sekarang museum) yang telah menjadi seorang seniman Meksiko dengan keterampilan yang luar biasa. Gambar metafora digabungkan oleh objek-objek yang saling melengkapi dalam lukisan yang beliau ciptakan.
Pengamat harus memperhatikan dengan sungguh-sungguh untuk mengetahui keberadaan objek tambahan yang dibuat pada karya seninya. Wajah terbentuk dari bunga, burung dan bahkan kupu-kupu. Lukisan memampangkan tokoh-tokoh lainnya atau bahkan binatang seperti dalam kreasi lukisan Mona Lisa miliknya. Setiap karya seni memiliki rahasia tersembunyi di dalamnya.
Karya seni Ocampo berikut dipamerkan di Visions Fine Art Gallery.

Spoiler for kedua:

Apakah ini lukisan George W. Bush sedang melambaikan tangannya?
Yup … memang gambar George W. Bush yang sedang melambai sambil menyembunyikan sebuah kota beserta bangunan-bangunan megah dan media transportasinya seperti truk yang tampak membentuk tangan kiri dan kapal layar membentuk tangan kanan beliau.

Spoiler for ketiga:

Kelihatan seperti gambar seorang pak tua berjanggut.
Anda benar sekali kalau berpikir demikian. Namun bukan hanya gambar wajah pak tua, tetapi seluruh badan pak tua sedang duduk di atas seekor kuda. Dan lagi, selain berjanggut, beliau juga bertopi, berseragam prajurit, bahkan berpedang. Oh iya … pak tua tersebut juga ditemani seorang teman di sisi kanannya.

Spoiler for keempat:

Lukisan seorang petapa kan ini?
Sepertinya bukan. Sekali pandang memang tampak seorang pria tua berjanggut panjang dengan rambut putihnya terurai. Tapi coba Anda teliti lagi! Dari hasil pengamatan saya, tampak seorang pria bertopi lebar sedang menunggang seekor kuda putih melintasi jalan di tepi sungai. Kelihatannya pria tersebut merasa kasihan dengan pria lain yang sedang tidur terbalut kain putih di tepi sungai tersebut.

Spoiler for kelima:

Lukisan seorang pria sedang menatap wanita cantik?
Mungkin kurang tepat. Karena ini merupakan lukisan seorang wanita tanpa busana yang sedang berbaring di atas bebatuan. Sementara sesosok wajah wanita cantik tersebut adalah bintang-bintang yang bertaburan di atas langit malam.

Sekian thread pertama dari seorang newbie ini , jika agan dan aganwati berkenan ane sedia menerima cendol dari agan dan aganwati emoticon-Toast
Salam Kaskus emoticon-Kaskus LoversHarga Mati Untuk NKRI emoticon-armyemoticon-I Love Indonesia (S)


UPDATE GAN
emoticon-Jempol

Spoiler for keenam:

Sekilas hanya tampak seperti lukisan Mona Lisa biasa.
Namun kalau diperhatikan lebih detail, leher hingga dada Mona Lisa menggambarkan seekor kucing yang sedang bersantai dan coba amati kedua lengannya! Terlihat jelas sepasang kelinci dengan dua telinga panjang bukan? Rambut di sisi kanan dan kiri wajah juga sebenarnya adalah dua tiang penyanggah tempat dimana seseorang sedang berbaring yang memang kurang jelas dilukiskan pada dagu Mona Lisa. Selain itu, perbukitan pada latar pemandangan juga berbentuk wajah-wajah para tokoh terkenal yang dari pengamatan saya, hanya ada empat wajah yang terlihat jelas yaitu dua di kanan dan dua di kiri.

Spoiler for ketujuh:

Wanita yang cantik bukan?
Yup. Walau sebenarnya mata, hidung dan bibirnya merupakan burung-burung yang sedang terbang menuju sarang. Alisnya merupakan tiga helai daun dari pohon yang membentuk rambutnya. Tampak juga dua ekor anak burung menunggu sang induk di lubang pada pohon.

Spoiler for kedelapan:

Pastinya lukisan Bunda Maria bukan?
Ada yang aneh dengan kerudung Maria? Yup, karena itu bukanlah kerudung melainkan para malaikat. Dan perhatikan pada bagian kerah! Itu sebenarnya adalah tempat duduk yang sedang diduduki oleh seorang pria bertopi dan ditemani oleh tiga orang lainnya, seorang wanita yang wajahnya bertumpu pada mata kanan Maria, seorang pria bertopi yang wajahnya bertumpu pada mata kiri Maria dan seorang pria lagi di kening kiri Maria. Sudah Anda temukan? Oh iya, sinar yang tampak bersumber dari kepada Maria jelas merupakan tembok bebatuan dan tampak juga seekor anjing di tepi gerbang.

Spoiler for kesembila:

Sekilas memang tampak wajah Yesus yang sedang disalibkan.
Memang benar ini adalah lukisan Yesus sedang disalibkan, tetapi bukan hanya wajah-Nya melainkan keseluruhan badan, bahkan tampak salib-Nya juga. Sudah Anda temukan? Amati hidung Yesus! Mulut hingga dagu! Cukup jelas kan sekarang?

Spoiler for kesepuluh:

Lukisan Marilyn Monroe yang terkenal.
Apakah wajah Monroe memang 100% simetris? Mungkin saja. Tapi maksud pertanyaan saya tersebut adalah bahwa sebenarnya hanya setengah bagian dari wajah Monroe yang terbentuk dari objek-objek tersembunyi terdapat pada lukisan. Dan kemudian dicerminkan oleh kaca yang turut dilukiskan. Silakan amati alur gelombang yang sangat identik dengan Monroe tersebut! Apakah Anda juga menemukan sosok seorang wanita bergaun? Sekarang perhatikan dahi Monroe! Terlihat gambaran wajah wanita juga bukan? Yup, kedua wanita tersebutlah yang menghasilkan setengah dari wajah Monroe. Setengah lagi merupakan hasil refleksi pada cermin.
Diubah oleh maniakaskuser29 10-05-2014 15:25
0
9.9K
37
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan