Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

vibiz10Avatar border
TS
vibiz10
Bidang Perbatikan Makin Diminati Generasi Muda








(Berita Daerah – Nasional) Generasi muda sekarang sudah mulai banyak yang berminat menekuni bidang perbatikan. Hal ini merupakan modal kuat guna melestarikan peninggalan budaya bangsa tersebut.

Demikian kesimpulan dari pernyataan yang disampaikan Direktur Jenderal Industri Kecil dan Menengah (Dirjen IKM) Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Dra Euis Saedah MSc pada sambutannya saat Pembukaan Pelatihan Pengenalan Industri Batik bagi Kalangan Siswa, di Serang, Banten, Senin (17/3).

Batik Indonesia telah mendapatkan pengakuan dunia melalui UNESCO-PBB, yang mengukuhkan batik sebagai Intangible Cultural Heritage of Humanity peninggalan budaya dunia dari Indonesia.

Spoiler for Pengakuan UNESCO:


Karenanya, pengukuhan itu membawa konsekuensi, di mana pemerintah Indonesia maupun organisasi kemasyarakatan terkait, harus terus menerus secara nyata melestarikan dan mengembangkan warisan budaya benda batik. Hal ini perlu mendapatkan perhatian, mengingat UNESCO dalam waktu tertentu setelah pengukuhan itu akan melakukan evaluasi.

Pemerintah telah mengeluarkan kebijakan melalui Kepres Nomor 33 Tahun 2009 tentang Hari Batik Nasional dan Kemenperi telah mengeluarkan Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 74/MIND/PER/9/ 2007 tentang Penggunaan Batikmark “batik Indonesia” pada produk batik Indonesia.

Spoiler for Brand Mark:


Industri batik di Indonesia sampai saat ini tercatat berjumlah 48.300 unit usaha denga skala kecil dan menengah dan skala besar sebanyak 17 unit usaha. Penyerapan tenaga kerja sebanyak 797. 351 orang dan nilai produksi sebesar Rp 3.141 triliun, serta total ekspor sebesar 110 juta dolar AS.

Di sisi lain, pemilik sekaligus Ketua Asosiasi Batik Banten, Uke Kurniawan menjelaskan, Batik Banten terkenal mewarisi kearifan lokal, yang tersisa dari pusat kerajaan pemerintah Islam Kesultanan Banten.

Batik ini kaya akan muatan filosofi yang mengandung arti dalam setiap motif, dan hal ini yang menjadi ciri khas Batik Banten. Batik Baten memiliki identitas telling story (motifnya bercerita). Kekhasan inilah yang menjadikan Batik Banten terkenal hingga kancah internasional.
Spoiler for Batik Banten:

Spoiler for 75 Ragam Batik Banten:


Konsep Batik Banten, tidak hanya sekedar bidang industri saja. Namun, juga mengutamakan pelatihan dan sisi pariwisata. Bahkan, untuk konsep pelatihan sudah masuk kurikulum di sekolah sejak sekolah dasar hingga SMA di Banten.

Melalui visi pengembangan batik Indonesia 2025 yaitu “Menjadikan batik sebagai tradisi yang hidup di masyarakat Indonesia dan penggerak ekonomi kerakyatan yang berwawasan lingkungan”, ke depannya diharapkan ada langkah-langkah nyata dari pemerintah daerah untuk dapat melindungi, melestarikan, dan mengembangkan batik di Indonesia.

Sementara itu, sepanjang tahun 2013 yang lalu, batik dan tenun hanya menyumbangkan 20 persen total ekspor garmen nasional.

Total ekspor garmen nasional pada tahun 2013 adalah sebesar 7,52 miliar dolar AS. Jumlah tersebut masih tergolong rendah dibandingkan Vietnam yang mampu mengekspor garmen senilai 14,7 miliar dolar AS, Turki senilai 24,29 miliar dolar AS, Bangladesh senilai 19,95 miliar dolar AS, dan China senilai 159,6 miliar dolar AS.

Karena itu maka perlu ditingkatkan agar ekspor batik dan tenun juga meningkat. Apalagi industri garmen ditunjang perusahaan industri, desainer, dan perkembangan fashion serta masyarakat di Indonesia.

Ke depannya, perlu dilakukan pertemuan antar kementerian agar pemerintah berkomitmen memajukan batik nasional. Bahkan jika diperlukan, undang partai politik untuk mendeklarasikan mendukung batik.


Eronu Telaumbanua/VM/BD-kemenperin

Editor: Eni Ariyanti

Sumber : beritadaerah

Spoiler for Bonus !!!:



TERIMA KASIH TELAH MEMBACA DAN JANGAN LUPA UNTUK MEMBERIKAN KOMENTAR / PENDAPAT / SARAN.

Ane menerima emoticon-Blue Guy Cendol (L)dan menolak keras emoticon-Blue Guy Bata (L)

Ga komentar? ga kasih cendol? Minimal RATE lah... emoticon-Rate 5 Star emoticon-Ngakak


0
1.9K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan