Kaskus

Entertainment

mus4viceAvatar border
TS
mus4vice
Buat agan agan yang suka sama durian ( 2 )
Tips Memilih Durian part 2

8.Lebih baik membeli satu buah durian yang besar dari pada tiga durian yang kecil. Isi satu durian yang besar setara dengan empat-lima durian yang kecil. Tapi resikonya, jika tidak bagus, tetap dinikmati .

9.Jika anda terluka terkena duri durian, maka oleskan sedikit pada luka anda daging buahnya sebagai penawar bisa duri durian itu . Jika mabuk karena kebanyakan makan durian, maka isilah cekungan kulit buahnya dengan air, lalu minum. Disarankan juga untuk memakan bagian lunak kulit durian, yang seperti adonan tepung, bagian antara buah durian dan tempatnya menempel. Bagian ini adalah penawar terbaik mabuk durian.

10. Lihat dan perhatikan secara teliti permukaan kulit buah durian, jika Anda menemukan bekas lubang ataupun bercak kehitaman pada kulit buah maka sebaiknya jangan Anda beli dan pilih buah durian yang lain karena kebusukan daging buah durian biasanya tidak terlalu jelas meskipun kulitnya terlihat hampir sempurna. Jangan membeli buah durian yang dibungkus dengan daun aren, karena daun tersebut dapat menyembunyikan bagian yang cacat atau mungkin ujung kulit buahnya ternyata sudah merekah, sehingga dagingnya sudah masuk angin.

11. Cara selanjutnya adalah dengan melihat tangkai buahnya. Jika tangkainya rata, maka kemungkinan buah durian tersebut dipetik sebelum waktunya atau dipetik pada saat masih mentah (setengah matang) dan dibiarkan hingga 3-5 hari untuk bisa menjadi matang. Namun jika tangkainya memiliki struktur yang tidak rata dan terlihat mengering, maka besar kemungkinan jika durian tersebut merupakan durian jatuhan yang matang saat berada di pohon dan terlepas secara alami. Buah durian yang matang dengan cara ini tentunya memiliki rasa yang jauh lebih enak dan lebih segar daripada yang dipetik pada saat masih setengah matang. Umumnya buah durian yang dijual di pinggir jalan kebanyakan adalah hasil peram. Pilihlah durian yang tangkainya masih keras dan kaku. Tanda bahwa durian belum terlalu lama disimpan. Tangkai yang busuk dan lemas artinya buah durian sudah disimpan lama. Bila mengincar buah durian jatuhan, cari yang tangkainya terlihat bergerigi dan masih segar bergetah, menandakan buah jatuh secara alami dari pohonnya.

12. Selain mengamati rata atau tidaknya tangkai durian, tehnik lain untuk memilih durian yang berkualitas juga bisa Anda lakukan dengan memperhatikan panjang pendek serta ketebalan tangkainya. Pilihlah tangkai yang pendek dan tebal karena biasanya memiliki daging buah yang lebih besar dan tebal. Metode ini merupakan hal ilmiah dan logis karena tangkai yang tebal dan berukuran pendek akan menyebabkan asupan makanan yang berupa mineral serta garam-garaman bagi durian saat masih berada di pohon akan menjadi lebih banyak dan lebih intens ketimbang yang bertangkai panjang dan kecil.

13. Hindari membeli durian dengan ukuran yang besarnya melebih 4-5 kilogram karena ukuran durian yang terlalu besar bisa mengakibatkan matangnya daging buah yang tidak merata. Durian yang baik adalah durian yang berukuran rata-rata 1,5 hingga 3,5 kilogram perbutirnya.

14. Pilihlah Yang Berjuring Lima
Buah durian memiliki juring (kamar-kamar) yang diisi biji dan daging buah. Juring bisa dilihat dari permukaan kulitnya, berupa garis dari bagian atas sampai bagian bawah. Durian yang ideal memiliki lima juring karena daging buah biasanya lebih banyak ketimbang durian yang memiliki 6 juring atau lebih.


part 1 ada di sini gan:

http://www.kaskus.co.id/post/531bcbc...cb177b118b4570

dan part 3 ada di sini gan

http://www.kaskus.co.id/post/531bcad...cb17620c8b46fe
Diubah oleh mus4vice 09-03-2014 02:04
-1
1.4K
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan