Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sontoloyo345Avatar border
TS
sontoloyo345
Ini dia nih, club sepak bola terburuk sedunia!!


Biasanya club-club sepak bola lebih sering terdengar namanya karena sejumlah prestasi/pencapaian club tersebut, hal kaya gitu gapernah dilakuin club ini. tapi tetep terkenal ko garagara rekornya emoticon-Ngakak (S), club ini adalah Íbis Sport Club

Spoiler for Logo Club:


ada yang udah pernah denger nama club ini...? atau tau sebelumnya..?
yap, ga asing lagi.
Íbis Sport Club, atau Íbis adalah sebuah klub sepak bola Brasil yang didirikan pada 15 November 1938. Ibis dianggap sebagai klub terburuk di dunia. Klub ini pernah kebobolan 40 gol dan kemasukan lebih dari 1000 gol dalam 60 pertandingannya. emoticon-Hammer (S)

Klub tersebut didirikan sebuah perusahaan tekstil yang pemiliknya bernama Onildo Ramos. Dia memutuskan menamainya dari inspirasi nama burung yang dikeramatkan karena sebuah obsesi akan Egyptologi. Namun, dia tidak pernah memperkirakan penghinaan yang akan didapatnya.
Periode terburuknya adalah awal 80-an ketika tim tersebut kalah dalam 23 pertandingan berturut-turut dan menjalani 55 laga tanpa kemenangan. Presiden klub Pinheiro Caldas meminta Guinness Book of Records agar memasukan Ibis Sport Club sebagai tim terburuk di dunia.

Namun, waktu mungkin akan berubah. Klub tersebut akan menginvestasikan 6 juta pound pada lapangan baru sambil terus berusaha membuat dorongan untuk memperbaiki citranya. Direktur Felipe Fernandes berkata dengan pantang menyerah: “Kami masih akan menjadi yang terburuk, tapi kami juga akan menjadi yang terbaik.” Begitulah..


Spoiler for Ibis Sport Club Photo Squad:




Profil Klub :

Nama Lengkap : Ibis Sport Club
Berdiri : 15 November 1938
Stadion : Municipal de Paulista
Pendiri Klub : Osnildo Ramos
Presiden Klub : Omar Ramos
Manajer : Marcos Costa
Kompetisi : Seri-A-2 (lapis kedua liga regional Pemambucano)
Situs : www.ibisssportclub.com

Torehan Rekor Rekor "Ibis Sport Club" selama Bermain

Sepanjang 60 pertandingan pertama. Ibis hanya mencetak 120 gol dan kemasukan 3700 kali Tak pernah menang dalam 56 rangkaian pertandingan, termasuk 23 kekalahan beruntun pada awal 1980an.
Kalah dalam semua laga pada 1980, termasuk kekalahan telak 0-15, 0-30 dan 0-40.
Kemasukan 44 gol dalam empat pertandingan melawan Sport Recife pada 1978.
Kiper terburuk Jagunco, kemasukan 366 gol dalam 10 tahun karirnya
Striker terburuk Mauro Sahmpoo, mencetak satu gol dalam 10 tahun.



Spoiler for Ibis sport club home/away kit:


Rencana Perbaikan :
Saat merayakan ulangtahun ke-70, manajemen klub mencanangkan tekad untuk bangkit. Rencana perbaikan yang akan dilakukan:

Pada akhir 2009 sudah memiliki komplek latihan yqng dibangun dengan biaya enam juta pound atau 94,5 miliar rupiah
Memiliki labih dari 20 ribu anggota sebelum akhir 2010.
Kembali ke Divisi satu Pemambucano pada 2010.
Promosi ke Seri C pada 2012.

Spoiler for :


Diubah oleh sontoloyo345 23-02-2014 13:42
0
6K
58
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan