Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

knov17Avatar border
TS
knov17
Tukang Jahit Caleg Partai Hanura|Petani Miskin Nekat Nyaleg|Penjual Es Ikut Nyaleg
MEDAN- Mencalonkan diri jadi anggota legislatif tak harus selalu memiliki modal besar. Seorang penjahit di Medan, Sumatera Utara, Hasrul Caniago, nekat menyalonkan diri menjadi wakil rakyat.

Warga Jalan Bromo Ujung, Kecamatan Medan Area, Sumatera Utara itu terdaftar menjadi caleg untuk daerah pemilihan (Dapil) I Kota Medan dari Partai Hanura.

Hasrul yang sudah merintis usahanya sejak 1992 itu sebenarnya tidak memiliki niat untuk menjadi caleg, namun karena panggilan hati dan diusung warga, dia memberanikan diri maju sebagai caleg.

Jika dirinya terpilih, Hasrul berjanji akan memberikan kontribusinya kepada seluruh masyarakat Kota Medan. Namun sebaliknya, jika dia tak terpilih, dia tak patah arang dan akan meneruskan usaha menjahitnya.

http://m.okezone.com/read/2014/01/09...-partai-hanura

PONOROGO- Dengan tekun, Ruslan mencabut rumput di areal persawahan miliknya. Seperti biasanya, warga Desa Purbosuman, Kecamatan Siman, Ponorogo, itu beraktifitas seperti kebanyakan petani lain di desanya.
Ruslan memutuskan untuk maju sebagai calon anggota legislatif (caleg) untuk DPRD Kabupaten Ponorogo dari Partai NasDem. Dia mendapat nomor urut dua meliputi Kecamatan Ngebel, Pudak, Sooko dan Sawo.
Dengan berbekal sebagai ketua kelompok tani di desanya, Ruslan memberanikan diri untuk maju sebagai caleg, meskipun dia tak memiliki modal besar. Dia tak memasang pamflet, baliho atau spanduk seperti kebanyakan caleg lainnya. Hal itu karena tak ada biaya. Hanya sebuah bendera besar dipasang di depan rumahnya.
Dia menuturkan alasanya ingin menjadi anggota dewan karena miris melihat kondisi petani. Seperti saat musim tanam, pupuk menjadi langka. Pemda dan anggota DPRD setempat tak ada yang peduli dengan kelangkaan pupuk itu.
"Saya dari kecil petani, hanya petani. Selama ini dari petani belum ada yang menjadi dewan. Dan belum ada yang memperjuangkan kaum tani. Maka dari itu, saya mencoba mencalonkan, mudah mudahkan ada wakilnya," ujar Ruslan, Kamis (9/1/2014).
Modal kecil, semangat besar dan niat baik itulah yang menjadi landasan pria berumur 54 tahun itu yakin bisa lolos menjadi anggota dewan. Mungkinkah cita-cita Ruslan terwujud?

http://m.okezone.com/read/2014/01/09...n-nekat-nyaleg

BONDOWOSO- Seorang perempuan di Kota Bondowoso, Jawa Timur, Nuzulunia Maghfiroh, ikut menjadi calon legislatif. Dia akan bertarung untuk memperebutkan satu kursi di DPRD Provinsi.
Nuzulunia mengakui penghasilannya sebagai penjual es sangat kecil. Dia terdorong ikut mencalonkan diri sebagai wakil rakyat karena ingin memajukan nasib masyarakat miskin.
Sehari-hari, dia menjual es di Jalan Raya Olahraga, Kelurahan Dabasah, Kota Bondowoso. Firoh, begitu dia biasa disapa tercatat sebagai warga Desa Bataan, Kecamatan Tenggarang, Bondowoso.
Selama ini, caleg dari Partai NasDem itu menilai, rakyat miskin terutama kaum perempuan selalu terabaikan.
Firoh punya siasat agar lebih dikenal masyarakat. Dia mensosialisasikan diri dengan membagi-bagikan kartu nama kepada semua pembeli esnya. Meski tak punya uang untuk kampanye, Firoh tak takut bersaing dengan caleg berduit.
Firoh berani memasang janji tidak akan korupsi jika terpilih sebagai anggota DPRD.

http://m.okezone.com/read/2014/01/08...es-ikut-nyaleg

Cukup satu kata , "SEMANGAT"
emoticon-I Love Indonesia (S) emoticon-Bingung (S)
0
2.9K
16
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan