Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nindhycaesaAvatar border
TS
nindhycaesa
Green Bay (Teluk Hijau), Destinasi Wisata Banyuwangi yang Tersembunyi
Spoiler for Green Bay:

Okk, pertama-tama, maaf kalo postingan kali ini berbauemoticon-Blue Repost. Sebenarnya ini sudah beberapa bulan yang lalu, tapi baru bisa posting sekarang. emoticon-Sorry

Selama bertahun-tahun atau sekitar 7 tahunan pindah ke Banyuwangi tercinta ini, akhirnya bisa juga jalan-jalan refreshing. emoticon-Ngakak
Maklum selama ini nggak pernah 'main-main' ke luar. emoticon-Sorry

*Loh kok tiba-tiba bisa main-main keluar?

Sebenarnya ini liburan colongan yang aku lakuin sama teman-teman praktik kuliah. Dan aku pada saat itu nggak tinggal di Home Sweet Home, tapi tinggal dirumah tante jadi bisa jalan-jalan.emoticon-Ngakak

Skip.. Skip..

Foto diatas merupakan salah satu spot menarik yang ada di kawasan Green Bay atau bahasa 'gaul'-nya Teluk Hijau atau kalau 'bahasa' teman-temanku Teluk Ijo (TI). Teluk Ijo ini terletak di kecamatan Pesanggaran desa Sarongan atau sekitar 90 km ke arah selatan dari kota Banyuwangi, yang masih sejalur dengan rute menuju Pantai Sukomade, Taman Nasional Merubetiri.

Teluk Hijau ini memiliki panorama air laut berwarna hijau dengan hamparan pasir putih yang halus dan air terjun, serta terdapat juga bantuan karang yang menghampar disana.

Untuk menuju ke Teluk Hijau ini dibutuhkan waktu yang lumayan lama, dikarenakan medan untuk menuju kesana yang cukup menantang adrenalinku, maklum aku kan perempuan. emoticon-Matabelo
Melewati perkebunan kopi dan jalanan yang cukup berliku dan berbatu. Belum lagi untuk mencapai Teluk Hijaunya harus menyusuri hutan yang masih alami dengan melewati jalan setapak yang jika turun hujan sangat membahayakan. Disana juga kita bisa mendengar suara-suara monyet yang berkeliaran bebas, temanku menjadi korban ulah usil si monyet. emoticon-Ngakak

Spoiler for Sebelum memasuki hutan:

Foto sebelum memasuki hutan untuk menuju Teluk Hijau. *Aku berkerudung merah*

Ketika telah menyusuri hutan selama kurang lebih 1/2 jam, kita bakal disuguhi oleh pemandangan alam yang indah salah satunya pantai yang keren ini.
Spoiler for Pantai 1:

Spoiler for Pantai 2:
Aku nggak tau nama pantainya apa, tapi spot ini yang akan kita lihat ketika menyusuri hutan. Yang pasti pantai itu bukan Teluk Hijau, masih jauuuuuuuuuuuuuh. Dijamin kaki pegel, karena harus naik turun bukit. Seorang temanku ada yang sampai jatuh-bangun gara-gara rute ini emoticon-Ngakak

Spoiler for Temanku dan ibu kosnya:


Setelah itu, kita akan menemukan pantai batu.
Spoiler for Pantai Batu:

Kenapa dinamakan pantai batu? Karena pantai ini beda dari pantai yang lain, disana kita nggak bakalan nemuin pasir, yang ada hanya hamparan bebatuan saja yang membentang. Dan disinilah awal mulanya trageti "monyet"itu terjadi. emoticon-Ngakak

"Ngomong-ngomong kapan nyampeknya ini? Masih jauh ya?"

Pertanyaan itu yang sering aku lemparkan ke Tour Guidenya, yang kebetulan juga temanku kuliah. emoticon-Malu (S)

Ternyata Teluk Hijaunya berada dibalik tebing tinggi yang berada diantara pantai batu dan Teluk Hijau ini. Dan setelah perjalanan panjang selama sekitar satu jam perjalanan kaki akhirnya sampai juga di Teluk Hijau.

Alhamdulillah, itu kata-kata pertama yang ku ucapkan. kenapa? Karena lega akhirnya perjalanan panjang itu telah berakhir. Kedua, Subhanallah, pesona Teluk Hijau yang ada didepan mata sangat memesona. Pantainya masih sangat bersih dan terbebas dari ulah-ulah jahil manusia.

Spoiler for Teluk Hijau 1:


Spoiler for Foto Kebersamaan Kami:


Untuk yang tanya mana foto "keindahan" Teluk Hijaunya, kok cuma foto-foto kebersamaan sama teman-teman doang. Keindahan pantainya mana? Foto-foto yang lain masih ada diflashdisk yang satunya lupa kebawa. Tenang saja bakalan di update kok nanti. emoticon-Smilie

UPDATE...!!!!!
Spoiler for Teluk Hijau:


Spoiler for Kebersamaan Kami 2:
Diubah oleh nindhycaesa 17-12-2013 04:35
0
9.9K
105
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan