shafoneAvatar border
TS
shafone
telah hadir rodja TV



Rodja merupakan akronim dari Radio Dakwah Ahlus Sunnah Wal Jama'ah yang pada awal kehadirannya hanya terbatas pada komunitas wilayah Cileungsi dan sekitarnya kemudian berkembang lebih luas untuk wilayah Jabodetabek dan sekitarnya.

Saat ini radio Rodja bisa didengarkan melalui satelit, internet dengan radio streamingnya dan handphone melalui provider CDMA. Kini, kami pun mencoba untuk menghadirkan melalui media visual yang Insya Allah bisa membantu dalam proses penyampaian materi oleh nara sumber di studio saat menerangkan suatu kajian atau pembahasan yang membutuhkan praktek didalamnya.

Untuk meragakan gerakan-gerakan dalam shalat, pengucapan dalam membaca tajwid, pengurusan jenazah dan banyak lagi.
Media ini kami sediakan dengan halaman berbeda dari website resmi radio Rodja dikarenakan perbedaan dalam fokus penyampaian. Semoga dengan pengadaan media yang berbeda semakin memudahkan bagi pengunjung website radio Rodja maupun RodjaTV dalam mencari kajian yang diinginkan sebagai media untuk menuntut ilmu.

Selain media streaming di website RodjaTV, kami mencoba melengkapi media ini untuk bisa dinikmati melalui perangkat tv. Dan tentunya secara bertahap, karena untuk pengadaan ini sangat memakan biaya yang tidak sedikit. Semoga Allah memberikan kemudahan bagi kita semua.


[youtube]fFNPXDNiIMg&feature=player_embedded[/youtube]


Alhamdulillah, rodja tv bisa memberikan satu fasilitas bagi para pendengar di seluruh tanah air dan negara sekitar untuk bisa menyimak kajian-kajian yang rodja tv siarkan melalui satelit yang pada kesempatan sekarang anda juga bisa menyimaknya tidak hanya dengan audio tetapi dengan video-video yang rodja pancarkan melalui RodjaTV.

Berikut adalah settingan yang baru untuk melihat RodjaTV dan juga mendengarkan radio Rodja yang keduanya memiliki frekuensi dan symbol rate yang sama tetapi menggunakan Audio PID dan PCR PID yang berbeda.

RodjaTV

Satelit Palapa D
Polaritas Horizontal
Frekuensi 3633 MHz
Symbol Rate 9910 KHz
Video PID 106
Audio PID 107
PCR PID 106


Spoiler for "RODJA STREAMING":
Diubah oleh shafone 08-12-2012 16:13
0
21.1K
142
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan