debajuAvatar border
TS
debaju
Ingin Smartphone/Tablet anda jadi Gaming Console spt XBOX/PS3? Ini Tips & Caranya!
emoticon-Maaf Agan

Android memang sudah menjelma sebagai sebuah gaming console. Saat ini sudah ribuan game berhasil diciptakan oleh developer dan tersedia di google play store. Tinggal download, game favorit agan sudah bisa dimainkan di smartphone/tablet kesayangan agan. Tapi sepertinya agak kurang nikmat memainkannya di smartphone/tablet. Kenapa? Karena layarnya terlalu kecil dan controllernya juga hanya mengandalkan fungsi touch di smartphone/tablet.

Lalu bagaimana caranya supaya agan bisa main di layar tv agan dengan controller terpisah seperti xbox/ps3? Bisa gak ya? Ternyata bisa! Disini TS akan berbagi tips bagaimana caranya menjadikan smartphone/tablet android agan seperti layaknya xbox/ps3 yang bisa memainkan game lewat TV.

Budayakan komen, mohon cendol dan rate 5 nya ya gannn..!!
emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L)


Pertama, install Game Android yang agan ingin mainin.
Spoiler for Asphalt 8:
Spoiler for Modern Combat 4:

Download game favorit agan di Google play store. Jika agan kesulitan untuk download karena bandwidth tidak mencukupi, atau memang tidak ada waktu luang, agan bisa beli game-game android yang agan inginkan. Dikaskus fjb banyak sekali yang menjual game android lengkap hingga ratusan game di dalam 10-14 CD.


Kedua, koneksikan Smartphone/Tablet agan ke Layar TV.


Sudah hampir semua device tablet sekarang bisa langsung disambungkan ke TV. Jika agan perhatikan di tablet agan ada slot mini HDMI atau micro HDMI. Slot ini bisa dimanfaatkan untuk menghubungkan tablet agan ke TV. TV agan juga harus TV yang ada slot HDMI nya. Tinggal beli kabel mini HDMI to HDMI (banyak juga dijual dikaskus), colok ditablet lalu hubungkan ke TV. Otomatis apa yang ada dilayar tablet agan akan tampil di TV.


Bagaimana dengan Smartphone? Menghubungkan smartphone ke TV agak berbeda dengan tablet, karena pada smartphone tidak ada slot mini HDMI. Lalu bagaimana? Berterimakasihlah pada teknologi MHL (Mobile high-Definition Link), kini lewat slot micro usb OTG (slot yang biasa dipake buat cas/transfer data) sudah bisa dihubungkan ke slot HDMI di tv agan. Cable converter yang dipakai adalah micro usb to HDMI (atau biasa disebut MHL/HDTV adapter). Harap diperhatikan juga tidak semua smartphone sudah berteknologi MHL dan bisa dihubungkan ke TV, biasanya smartphone2 model terbaru saja. Untuk list smartphone yang sudah berteknologi MHL bisa agan liat disini.




Ketiga, hubungkan controller ke smartphone/tablet agan.

Jika tablet/smartphone agan sudah bisa ditampilkan ke tv, kini saatnya menghubungkan controller/joystick ke tablet/smartphone agan. Saat ini sudah ada beberapa joystick yang bisa dipakai untuk gaming di android tanpa proses root maupun keymapping. Joystick yang ane sarankan adalah seperti dibawah ini, koneksi lewat wireless bluetooth, murah, kualitas bagus dengan tampilan dan feel sangat mirip seperti joystick xbox.


TS sudah pernah mencoba joystick ini untuk memainkan beberapa game android favorit seperti Riptide 2, Shadow Gun, Modern Combat 4, Asphalt 8 dan semuanya berjalan dengan baik. Di FJB juga ada yang jual, lapaknya disini.

Kalau agan punya stick PS3 atau Xbox sebenarnya bisa juga dihubungkan ke smartphone/tablet agan tapi caranya lebih ribet yaitu dengan cara meroot device agan terlebih dahulu. Proses root device memerlukan keahlian khusus dan beresiko. Setelah device di root, gunakan aplikasi seperti sixaxis atau joy2touch untuk keymappingnya.


Keempat, sekarang agan udah punya console game Android sendiri,Selamat bermain..!! Jika ada pertanyaan jangan sungkan2, ane akan coba jawab sebisa ane.. emoticon-Smilie


emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia



Diubah oleh debaju 09-11-2013 07:37
0
15.6K
119
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan