an99itt3Avatar border
TS
an99itt3
[Penipuan] Oleh Sofyan Yulianto H. dan Budi Sri Hartati Y.

Kasus dinyatakan ditutup dan pelaku akhirnya di bawa ke kantor polisi, untuk mengetahui kronologinya ada di bawah gan, dan emoga bisa menjadi pengalaman untuk kita semua.

=======================================================



Permisi agan2 semua, semoga ane gak salah kamar. Ane mau share masalah dugaan penipuan gan. Kenapa ane bilang dugaan, karena ane gak mau dianggap menfitnah orang, walaupun ane yakin mereka adalah penipu.

Sebenarnya yang kena tipu bukan ane gan, tetapi tetanggan ane ketipu sama orang yang ngontrak di rumah ane. Jadi ane mau angkat kasus ini dan semoga agan2 semua bisa membantu menemukan si penipu, berikut kronologinya :

Sekitar Bulan Agustus 2013
Bokap ane berniat menyewakan rumah yang di beli kira2 2 tahun yang lalu, rumah tersebut beralamatkan di Kedungsari, Pengasih, Kulon Progo, Yogyakarta.

Agar laku maka bokap ane mengiklankan lewat koran, dan benar saja banyak yg menghubingi bokap ane. Dari sekian banyak yg menelpon, hanya pasangan suami istri Sofyan Yulianto H. dan Budi Sri Hartati Y.yang cocok dengan harga dan lokasinya. Meraka mengaku bekerja di bidang kontraktor, dan tujuan mereka menyewa rumah untuk membuka warung makan.

Awalnya bokap ane pasang harga 4000k, namun ditawar menjadi 3.750k. Bokap ane setuju karena mereka akan mengontrak selama 2 tahun dan katanya akan mengecat ulang dinding rumah.

Di sini bokap ane sama sekali tidak curiga, soalnya orangnya sopa dan bicaranya jg halus. Ditambahk lg meraka langsung membayar uang DP sebesar 3000k. Meraka juga mau melengkapi dokomen2 seperti fotokopi KTP, Kartu Keluarga dan Buku Nikah.

Awal Bulan September 2013
Mereka sudah mulai menempati rumah tersebut, dan mereka benar2 mengecat ulang rumah tersebut, banyak prabot yang sudah dimasukan, seperti kulkas, TV dll. Yang bikin ane geleng2, semua barang tersebut baru semua gan, ane lihat gak ada yg namanya barang bekas. Pas itu ane cuma berpikir, "wah orang kaya ini!".

Sampai di sini belum ada kecurigaan sama sekali. Bahkan setelah tinggal beberapa hari, para tetangga bilang orangnya baik. Kadang kalau masak sering bagi2 makanan dengan para tetangga. Hanya saja kata para tetangga, meraka sering pergi sore dan baru pulang pagi hari.

Tanggal 26 September 2013
Bokap ane dikagetkan dengan kehadiran 4 orang tetangga ane, mereka mengadu sama bokap ane bahwa mereka telah tertipu sama keluarga Sofyan Yulianto H. dan Budi Sri Hartati Y.. Tak tanggung2 yag ketipu langsung 4 orang, sebut saja A, B, C dan D.

Pertama pelaku membeli 2 ekor kambing dari A, katanya mau buat syukuran. Namun kambing2 tersebut belum di bayar, di sini A belum curiga.

Selang 1 hari, pelaku meminjam buku rekening beserta kartu ATM dari B, C dan D, katanya mau buat transfer uang 4M. Awalnya meraka tidak setuju, karena ada dugaan untuk tindak pencucuian uang. Tapi entah mengapa akhirnya meraka mau meminjamkan buku rekening mereka.

Setelah itu pelaku bilang akan ke Jakarta untuk mengurus bisnis dengan buku rekening yg sudah di pinjam td, pelaku bilang akan balik hari Senin tanggal 30 September 2013.

Disini para korban mulai curiga, akhirnya mereka mengecek ke bank, dan benar saja, uang mereka amblas. Total kerugian dari ke 3 korban sekitar 11 juta. Setelah korban sadar telah tertipu, mereka akhirnya melapor ke bokap ane selaku pemilik rumah.

Kemudian bokap ane cuma ngasih saran, ditunggu saja sampai hari Senin, kalau tidak kembali segera buat laporan ke kantor polisi.

Kenapa bokap ane suruh nunggu sampai Senin : Soalnya semua barang2 seperti TV, Kulkas dll masih ada di rumah kontrakan dan belum di bawa oleh pelaku. Ditambah lg, pelaku juka menitipkan sebuah sepeda motor (ane lupa jenis tp mereknya H*nda) kepada E, dimana E adalah teman A.

Tanggal 27 September 2013
Sebenarnya ane curiga sama barang2 yg meraka tinggal, jangan2 semuanya barang2 kredit alias ngutang. Akhirnya ane coba cari di google denga kata kunci "sofyan yulianto penipu", dan ane dapat berita yg isinya seperi berikut :

Spoiler for Berita:


Nama lengkap penipu adalahSofyan Yulianto H. dan Budi Sri Hartati Y. dan di berita td disebutkan nama Sofyan Yulianto dan Budi Hartati. Di sini ane masih sedikit ragu2, apakah nama meraka hanya mirip saja, atau memang benar itu mereka.

Tp di berita tersebut dijelaskan cara mereka menipu, dan modusnya hampir sama dengan yg dialami tetangga ane. Ditambah lg kemungkinan nama suami istri 90% cocok. Kemudian ane putuskan untuk mengankat kasus ini di kaskus, dan ane minta sama bokap ane besok untuk segera melapor ke kantor polisi. Berikut data para pelaku :

Spoiler for Scan Data Pelaku:


Yang jd pertanyaan ane
  • Darimana pelaku mendapatkan semua perabot (TV, Kulkas dll)? Apakah utang? Atau memang milik mereka?
  • Bagaimana dengan mudahnya tetanggan ane menyerahkan buku tabungan dan kartu ATM? Apakah mereka dihipnotis?


Semoga agan2 semua bisa membantu untuk menemukan pelaku agar tidak ada lagi korban berjatuhan. Kasihan gan tetanggan ane emoticon-Mad (S).

UPDATE : 29 September 2013

Jadi td sore sekitar habis magrib ane di telpon temen ane yg rumahnya sekitar rumah kontrakan ane, dia bilang katanya pelaku kembali kerumah kontrakan, kemungkinan besar mau mengambil barang yg masih tertinggal.

Tanpa basa-basi warga yg memang sudah mengawasi rumah tersebut dari kemaren langsung mengepung rumah agar pelaku tidak bisa kabur, dan tertangkaplah mereka. Total yg ada di sana adalah 2 pelaku 2 anak pelaku, 2 sepupu pelaku, 1 wanita istri salah satu sepupu pelaku dan 1 sopir sewaan.

Habis itu langsung diintrograsi deh sama bokap ane, pak dukuh dan warga, pelaku ngakunya gak mau niat nipu, pelaku malah bilang "buktinya saya kembali". Tetapi pas ditanyaan mana buku tabungan, ATM dan uang yg udah diambil, pelaku menjawabnya sudah tidak ada.emoticon-Cape d... (S)

Nah akhirnya berdisikusilah bokap ane, para sesepuh desa dan korba, mau dilaporin ke yg berwajib atau bagaimana? Untuk para korban sendiri hanya meminta uang mereka di kembalikan, untuk selanjutnya terserah mau diapakan.

Nah yg jd masalah adalah pelaku sudah tidak memengang uang sama sekali, gak tau deh uang 11jt itu dikemanain, baru beberapa hari udah amblas.

Kemudian pelaku minta keringanan agar bisa pergi kerumah saudaranya untuk meminjam uang, dan jelas lah para warga tidak mengizinkan. Kemudian warga bilang "kenapa tidak sudaranya saja yg kesini", pelaku menjawab "kalau nanti saudara saya tau keadaan saya begini, kemungkinan tidak di kasih pinjam."

Dan akhirnya diambil jalan tengah, salah satu pelaku di dampingi warga dan polisi pergi ke jogja kota untuk meminjam uang, sementara warga yg lain masih ramai menunggu di sekitar rumah kontrakan ane.

Terakhir saya di sana pukul 22.45 WIB pelaku belum balik dari jogja, karena ane masih ada kerjaan jd ane putuskan pulang, dan berikut foto TKP:

Spoiler for Foto TKP:


Sebelumnya ane ucapkan terima kasih untuk para warga, teman2 dan semuanya yg sudah membantu menangkap pelaku.

UPDATE : 30 September 2013

Sekitar pukul 00.49 WIB bokap ane pulang dan menjelaskan kronologi selanjutnya.

Yg tdnya pelaku katanya akan meminjam uang dari saudara yg di jogja, itu hanya akal2an saja. Pelaku dan yg ngawal cuma diajak muter2, tp gak ada yg bisa kasih pinjam uang ke pelaku.

Karena pelaku tidak bisa mengembalikan uang korban, maka diputuskan membawa pelaku ke kantor polisi, semua yg ada di sana di bawa gan tanpa terkecuali.

Polres Purworjo juga sudah dihubungi gan, perihal penipuan yg di muaat di SuaraMerdeka. Katanya polisi dari Purwrojo jg datang dan membawa foto2 pelaku, dan ternyata cocok gan.

Jadi kasus ini dinyatakan selesai, dan untuk siapa yg akan ditetapkan menjadi pelaku, tentu harus menunggu keputusan dari pengadilan.

Sekali lagi ane ucapkan terimakasi untu semua warga kedungsari, teman2 ane, polisi kulon progo dan segenap penghuni kaskus atas dukungan dan doanya sehingga pelaku bisa diringkus dengan cepat.

UPDATE : 03 Oktober 2013

Ini berita terkait kasus tersebut gan :
Spoiler for Berita Terkait:


UPDATE : 10 Oktober 2013

Dalam kasus ini yg dinyatakan sebagai tersangka hanya Budi Sri Hartati Y., sementara suaminya Sofyan Yulianto H.dinyatakan tidak bersalah dan bebas.

Sementara untuk kasus2 sebelumnya tidak diajukan ke pengadilan, mungkin karena alasan kemanusiaan. Soalnya pelaku memiliki 2 orang anak yang masih kecil2 gan.
Diubah oleh an99itt3 02-11-2013 12:06
0
12.8K
63
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan