8 Salam Terkenal di Indonesia & Tokoh di Baliknya! (ver.1.0)
TS
garage.sell
8 Salam Terkenal di Indonesia & Tokoh di Baliknya! (ver.1.0)
rate and cendol combo ya gan
SELAMAT DATANG AGAN SEMUA DI THREAD ANE
SEMOGA MEMBERI MANFAAT & INSPIRASI
Sebelumnya, kita cek dulu gan kalo ini BUKAN REPOST
Spoiler for fresh:
Salam Terkenal?
Daun Salam gan?
Bukan! Itu sich yang buat masak.
Maksud ane salam yang ini..
SALAM
Spoiler for SALAM:
Apa sich salam itu gan, berdasrkan sebuah literature, salam itu semacam: salutation or compliment of ceremony in the east by word or act; an obeisance, performed by bowing very low and placing the right palm on the forehead
Secara mudah salam juga bisa diartikan: damai; pernyataan hormat; tabik; doa keselamatan bagi yang diberi ucapan.
Salam Yang Terkenal
Spoiler for Terkenal?:
Nah, salam juga digunakan oleh beberapa public figure di Indonesia yang sering nongol di TV Gan! Mereka menggunakan salam yang khas, dan menjadi sesuatu yang melekat pada diri masing-masing.
Salam khas dipakai mulai dari motivator comedian sampai presenter gan, masing-masing sempat booming dan menempel di benak orang pada umumnya.
Langsung aja Gan,
Spoiler for Inilah...:
INILAH... 8 Salam Terkenal di Indonesia & Tokoh di Baliknya!
1. Salam Super
Spoiler for by:
– Mario Teguh
Motivator yang satu ini sich jelas sudah pada tau gan, acara yang masih running Golden Ways. Terkenal dengan motivasi filosofisnya, salam super dan closing statement satu jarinya: “ITU!!”
2. Salam Lemper
Spoiler for by:
– Cak Lontong.
Komedian yang satu ini selain hobi sitcom, sinetron, juga sering menggunakan salam lemper saat melakukan stand up comedy. Mungkin plesetan dari salam super. Kata-katanya kadang garing tapi lucu, nah lo. Terkadang diksi dari Cak Lemper terdengar teratur seperti motivator kondang, tapi sebenernya banyak ngaconya. Namanya juga comedian gan.
3. Salam Dahsyat
Spoiler for by:
- Tung Desem Waringin.
Nah kalo yang ini agan juga udah kenal ya, sama terkenalnya dengan Mario Teguh pemilik salam super. Salam Dahsyat ini cukup menggema seiring dengan karya-karya TDW di dunia permotivasian Indonesia. Keren.
4. Salam Sukses Mulia
Spoiler for by:
– Jamil Azzaini
Motivator yang satu ini resign, keluar dari zona nyaman, dan menempa kesuksesan sehingga menginspirasi banyak orang. JA juga menyuarakan pentingnya proposal dalam hidup agan semua, yaitu apa yang ingin agan capai dalam hidup hendaknya ditata dan direncanakan agar tercapai. Bahasa orang tua jaman dulu: “Bengang Bengong Aje, Mau Jadi Ape Lu Tong!!!”
5. Salam Sukses Luar Biasa
Spoiler for by:
– Andrie Wongso
Banting setir dari tokoh laga ala Bruce Lee, motivator yang satu ini menggabungkan filsafat bijak dari budaya timur dengan tempaan kerasnya pengalaman hidup, mengashilkan secangkir kopi wisdom yang menginspirasi banyak orang. Sampai sekarang karya-karya masih terus inspiratif.
6. Salam Olahraga
Spoiler for by:
- Max Sopaqua (Gelaanggang ke Gelanggang) and Ricky Jo Alm.
Jaman dulu, di kala TVRI masih menjadi satu-satunya saluran TV di Indonesia, ada sebuah acara yang menyajikan berita berita olahraga yaitu GELANGGANG KE GELANGGANG. Presenter yang kondang kala itu adalah Max Sopaqua, dengan salamnya “salam olahraga”. Belakangan figure yang cukup melekat dengan dunia presenter olah raga adalah Alm. Ricky Jo. Sekarang kita hanya bias melihat salam olah raga a la Ricky Joe di rekaman.
7. Salam Likuum
Spoiler for by:
– COMIC FICO
Sama seperti Cak Lontong, Fico sukses menemukan salam khasnya saat tampil sebagai komik. Yaitu “salam-likum” (terdengar seperti itu). Mungkin itu versi balita dari ucapan “assalamu’alaikum” ya. Tapi terlepas daripada itu kepolosan dan kebegoan yang ditampilkan sosok Fico dikala ngomik sukses membawanya jadi salah satu komik terkenal Indonesia. Saat dia mengucap “salam-likum”… penonton jeger tertawa..
Dan ngomong-ngomong jeger…? sesuatu yang mengejutkan..
yang lagi terakhir nich:
8. Salam JEBREEET!!! Salam Jebret!!!
Spoiler for by:
- Abdul Haris & Valen
Gegap gempita gelaran AFF CUP U-19 2013 kemarin menyisakan kenangan manis bagi kita rakyat Indonesia, dengan torehan prestasi sebagai kampiun alias juara. Satu hal yang menarik dari pertandingan demi pertandingan yang disiarkan langsung tersebut adalah presenternya, Abdul Haris. Pasalnya gayanya sebagai komentator bola terbilang klasik seperti gaya komentator amerika latin, cepat berbicaranya seperti rapper “…..dan JEGGGERR!!! Ow..ow bung.. JEBRETT!! Sekali lagi JEBREEETTT!!!!!! Oww… serangan bertubi-tubi akhirnya goal bung!!”
(lagi booming)
Wakakaka…
Thanks atensinya.
Menurut Ane, budaya salam itu budaya baik. Jika saling bertemu alangkah baiknya ucapkan salam gan. Selamat pagi, sore, siang, malam, dll atau salam sesuai agama agan semua. Itu budaya Indonesia..saling ramah dengan sesama
ANE BIKIN THRED IKHLAS but CENDOLS ARE WELCOME SEMOGA MENGINSPIRASI....
thanks apresiasi dari agan semua,
kebaikan agan pasti mendapat balasan baik juga Salam KASKUS!!!