Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fuadsssAvatar border
TS
fuadsss
Cara Menemukan Jati Diri Dan Berubah Kearah Positif
Selamat siang sobat semuanya. Hari ini ane tidak bermaksud untuk menceramahi, memotivasi atau mencuci otak sobat semua. Melainkan postingan ane kali ini adalah bertujuan untuk berbagi cara menemukan jati diri yang sebenarnya sangat sering dicari oleh setiap orang yang masih dalam tahapan remaja atau baru beranjak dewasa yang ingin berubah ke arah positif.

Tips yang membahas tentang hal ini tentunya sudah banyak sobat temukan disitus-situs atau blog-blog yang lain. Dan tentunya pembahasan tentang hal ini sudah bisa dikatakan basi ya kan. Tunggu dulu sobat, memang sudah banyak yang membahas tentang cara menemukan jati diri ini. Namun hanya beberapa saja yang bisa terkesan dan kebanyakannya tidak bisa mendorong sama sekali. Kenapa begitu? karena kata-kata yang terkandung dalam blog tersebut mempunyai nilai ambang atau kata-kata yang belum mendetil atau tidak jelas. Sehingga banyak mengecewakan pengunjung yang punya niat tinggi untuk berubah dan mencari jati diri melalui media maya ini. Sobat sendiri mungkin pernah merasa kecewa karena motivasi yang sobat baca itu tidak mengarahkan sobat harus bertindak seperti apa betul?

Tenang sob, di postingan ane kali ini bakal seru pembahasanya dan bakal membuat sobat akan terpacu untuk melakukan apa yang harus sobat lakukan untuk segera bisa berubah menjadi positif dan menemukan jati diri sobat. Sehingga sobat akan sadar siapa diri sobat yang sebenarnya dan step-step yang harus dilakukan selanjutnya supaya hasilnya real tanpa omong kosong dan motivasi yang tidak jelas.

Oke kita akan langsung ke inti pembahasan. Jangan heran dan merasa aneh ya sob. Ikuti saja instruksinya.

Step 1
- Ambil pena dan 3 lembar kertas ( Sekarang, jangan banyak mikir )

- Tuliskan dikertas yang pertama kata-kata seperti dibawah ini :

Aku merasa aku kehilangan aku yang dulu

- Kemudian dikertas yang kedua ditulis kata-kata dibawah ini :

Aku tidak tau masa depan ku

- Terakhir dikertas ketiga ditulis kata-kata dibawah ini :

Aku dihari ini

Step 2
- Pada kertas pertama sobat tuliskan secara jujur keburukan dan keindahan masa lalu ( Tak ada gunanya juga berbohong, toh cuma lu yang baca :-D ). Coret-coret saja sebanyak mungkin semua kenangan-kenangan yang sobat ingat. Walupun jelek atau memalukan.

- Pada kertas kedua coret-coretkan semua impian sobat yang sebenarnya sobat inginkan. Jangan jadi manusia kaku yang terlalu formal keinginannya. Contoh : Ingin punya rumah besar, ingin punya mobil mewah atau ingin jadi dokter. Keinginan yang ane maksud bukanlah sejauh itu.Itu bisa membuat sobat jadi tidak jujur karena belum tentu itu adalah kemauan sebenar. Karena rata-rata orang jaman sekarang ini punya keinginan yang aneh-aneh untuk bisa bahagia dan senang. Bisa jadi sobat sebenarnya menginginkan seorang wanita dan menikahinya. Atau ingin duduk di kursi VIP di sebuah acara dengan keadaan yang terhormat. Atau bertatap muka dengan artis ternama. Impian seperti itulah yang sobat tuliskan. jujur aja apa yang sobat mau walaupun aneh kedengarannya.

- Pada kertas ketiga, kosongkan aja dulu. Biarkan saja judulnya "Aku Dihari Ini". Jangan tulis apapun. Karena kertas ketiga ini akan dituliskan apa yang sedang sobat lakukan sekarang. Ini akan diisi setelah habis membaca step ketiga.

Step 3
- Lihat kembali isi di kertas satu, jika banyak kenangan manis, dan banyak kata-kata yang positif yang ada dalam kenangan masa lalu sobat, simpan kertasnya dan jadikan ingatan manis. Tapi jika lebih banyak hal atau kata-kata yang negatif dalam kenangan sobat, bakar aja kertasnya. Lho kenapa dibakar? Ya bakar aja kertasnya. Kenapa mau disimpan catatan masa lalu yang negatif? ntar dibaca orang kan bisa gawat emoticon-Ngakak bisa-bisa ketauan jeleknya sama orang lain ya gak?? hehe.

- Kemudian lihat isi di kertas kedua, jika impian sobat aneh namun tidak negatif, tempelkan aja dikamar tidur. Tpi jika impian sobat berbahaya atau negatif, harus bakar aja kertasnya.

- Terakhir, jika ternyata semua kertas sobat tadi harus dibakar, berarti yang kertas yang tinggal hanyalah satu kertas lagi yaitu kertas ketiga. Tadi sudah ane jelaskan kertas ketiga yang masih kosong dan hanya bertulis judul "Aku Dihari Ini" ini harus dituliskan apa yang sedang sobat lakukan sekarang. Isilah semua kegiatan sobat mulai sekarang. Sobat harus hati-hati jangan sampai kertas yang masih putih bersih ini diisi dengan hal yang negatif. Karena jika diisi penuh dengan hal negatif, nanti harus dibakar lagi deh emoticon-Sorry. Kalau sobat benar-benar ingin berubah. Sobat harus pastikan kertas putih ini jangan sampai harus dibakar nantinya. Sep? emoticon-Kiss

Step Terakhir

- Renungkan Dan Laksanakan, oke!

Semoga sukses ya gan?! Dan jangan lupa bagi bagi cendolnya biar reputasi ane rada baik emoticon-Malu
Diubah oleh fuadsss 14-09-2013 04:41
0
1.6K
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan