Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mrspotatoheadAvatar border
TS
mrspotatohead
Miniatur Mobil Termahal Rp. 41,5 M

Spoiler for :

Spoiler for Bukti No Repsol:


Spoiler for :

VIVAnews - Keberadaan miniatur replika mobil di dunia otomotif bisa dibilang sebagai obat rindu bagi Anda tidak bisa memiliki mobil aslinya.

Namun, ternyata harga yang ditawarkan untuk sebuah mainan ini tidaklah murah. Bahkan, untuk sebuah minimatur supercar seperti Lamborghini, Ferrari, Mercedes Benz, ataupun Porsche, bisa mencapai ratusan juta hingga miliaran rupiah.

Contohnya adalah pembuat model miniatur replika mobil asal Jerman, Robert Gulpen. Pria yang juga tercatat sebagai mantan insinyur di Mercedes Benz itu memamerkan replika mobil Lamborghini Aventador LP 700-4 ciptaannya di pameran otomotif Frankfurt Motor Show 2011 yang berlangsung 13-25 September 2011.
Spoiler for :

Seperti dilansir carscoop.com dan jalopnik.com, Senin, 16 September 2011, yang membuat istimewa miniatur mobil itu bukanlah nama Lamborghini Aventador, melainkan harganya yang selangit. Miniatur mobil yang dibuat dengan skala 1:8 itu dilego dengan harga 3,5 juta euro atau US$ 4,83 juta atau sekitar Rp41,53 miliar.

Harga yang ditawarkan dinilai pantas, dengan adanya desain apik serta detail yang sangat akurat di setiap bagian mobil tersebut. Mobil mainan itu juga menggunakan bahan material berharga mahal. Bodi mobil misalnya, dibuat dari serat karbon, persis sama dengan bahan yang digunakan oleh mobil aslinya.

Sementara, kaca yang digunakan merupakan kaca kebal peluru. Bagian interior dan roda menggunakan bahan dari emas murni dan platina. Sedangkan untuk proses pembuatannya diperlukan waktu tidak singkat, dengan biaya yang cukup banyak.

Gulpen mengaku telah menghabiskan waktu 500 jam dan modal 2 juta euro atau US$ 2,8 juta atau sekitar Rp24 miliar. "Ini merupakan karya seni dengan teknologi tinggi, karena saya ingin sesuatu yang sebelumnya belum pernah dibuat," ujarnya Gulpen.
Spoiler for :

Rencananya miniatur mobil Lamborghini itu akan dilelang di New York, Amerika Serikat, Dubai, dan Uni Emirat Arab, pada Desember mendatang. Jadi bagi yang sudah tak sabar menunggu dan ingin segera mendapatkannya, bisa langsung membelinya ke Gulpen dengan banderol US$ 6 juta atau sekitar Rp51,6 miliar.

Harga dasar mainan mobil Rp41,53 miliar itu, setara dengan 12 kali harga Lamborghini Aventador LP700-4 versi aslinya. (umi)

[YOUTUBE]cAtztf-G0lM [/YOUTUBE]

Spoiler for sumber:

Diubah oleh mrspotatohead 31-08-2013 02:45
0
4.5K
47
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan