Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rudaljawaAvatar border
TS
rudaljawa
[Awas manuke mengkeret] Bagi yang mudik & liburan di Jogja, bawa jaket tebal gan..
Ini Penyebab Suhu Yogyakarta Menyentuh 19 Derajat Celcius

Spoiler for Dingin gannnn....:


Jakarta - Hawa dingin melanda Yogyakarta sejak beberapa hari lalu. Suhu yang menyentuh 19 derajat Celcius ini disebabkan musim dingin mulai terjadi di Australia.

"Ini disebabkan Australia memasuki sudah memasuki musim dingin sehingga angin dari Australia masuk ke kawasan sana," kata Kepala Bidang Cuaca Ekstrem Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Hariyadi kepada detikcom, Jumat (2/8/2013).

Penyebab lain suhu dingin tersebut adalah cerahnya cuaca pada malam hari di Yogyakarta. Cerahnya cuaca ini membuat pelepasan panas di permukaan bumi menjadi maksimal. "Ini juga yang menyebabkan cuaca di Yogyakarta menjadi dingin," katanya.

Hariyadi mengatakan, merupakan hal yang terjadi setiap tahunnya, namun memang ada sedikit anomali. "Tapi tidak bisa dipastikan apakah tahun depan akan seperti ini juga. Untuk memastikannya perlu penelitian mendatang," katanya.

Rohili, seorang warga Kaliurang, Yogyakarta, mengatakan cuaca dingin ini sudah terjadi sejak 5 hari yang lalu. Biasanya suhu dingin di Kaliurang ini terjadi saat pergantian musim hujan ke musim kemarau.

"Sudah lima hari dingin sekali," katanya.

Rohili mengatakan, suhu dingin biasanya terjadi dari malam hari hingga siang hari. Suhu mulai memanas saat mencapai pukul 15.00 WIB-17.00 WIB. "Kalau orang-orang sini banyak yang menghubungkan dengan Merapi," kata guru SD Sunan Pandanaran, Kaliurang, Yogyakarta ini.

Spoiler for Smber:


Jogja saat ini memasuki "Mongso Mbediding" (istilah Jawa). Inilah musim dingin di tengah musim panas, musim ini berlangsung sekitar Juli-Agustus. Fenomena ini terjadi di daerah Pulau Jawa bagian selatan. Fenomena ini terasa unik karena musim dingin ini terjadi di daerah tropis dan di dataran rendah.

Yang sudah beradaptasi di perantauan biasanya kaget dengan kondisi ini, jadi siap2 saja, jangan sampai sakit, jaga kesehatan. Gak enak kalo liburan malah jadi sakit.
0
8.1K
103
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan