Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

miss.kuyaAvatar border
TS
miss.kuya
Pesta Pernikahan Unik di McDonald's
Spoiler for Opening:


Bagi pasangan yang akan menikah, menentukan tempat pesta pernikahan dan makanannya adalah hal yang penting. Mayoritas pasangan memilih tempat yang indah dan romantis, bisa di gedung, pantai, kebun bunga atau di rumah. Pasangan ini bisa dibilang unik, karena mereka ingin pesta yang santai dengan makanan yang disukai banyak orang, pilihan jatuh ke.. McDonald's.

"Ini adalah hari yang luar biasa. Saya mendapati beberapa orang menatap saya dengan pandangan aneh di McDonald's, tetapi saya tidak peduli. Ini adalah hari besar saya dan saya akan menikmatinya," demikian penuturan Emily Marshall (21 tahun), sang pengantin perempuan.



Selain mengenang masa pacaran, Steven dan Emily ingin agar pesta pernikahan mereka selalu dikenang. Meskipun pemilihan lokasi dan menu dirasa aneh oleh banyak orang, pasangan ini sebenarnya sama seperti pasangan yang lain, menikah dengan suasana bahagia dan penuh cinta. Mereka melakukan pengesahan pernikahan di Bristol Registry Office.

"Ketika melihat Emily memakai gaun pernikahan pertama kali, saya tidak bisa mempercayai apa yang saya lihat, dia sangat cantik," ujar Steven. "Kami berdua gemetar saat melakukan upacara pernikahan, kami sangat gugup," lanjutnya.

Setelah itu, mereka datang ke McDonald's dengan menu yang sudah dipesan, antara lain Chicken Nugget, Chicken Legend, Cheese Burger, Cola, Stawberry Milkshake dan sebagainya. Steven dan Emily tampak menikmati pesta pernikahan mereka, saling menatap mesra dan menyuapkan kentang goreng. Para tamu juga tampak santai dan ikut berbahagia.





"Semua orang menikmatinya, semua orang menyukai menu McDonald's bukan?" ujar Steven.

"Upacara pernikahan berlangsung lancar dan semua tamu terlihat menikmati pesta pernikahan, saya bahagia," tambah Emily.



Seru juga melangsungkan pesta pernikahan di restoran cepat saji, apakah Agan-agan tertarik?

emoticon-I Love Kaskus (S)emoticon-Maaf Aganwatiemoticon-I Love Kaskus (S)


[CENTER]SUMBER[/CENTER]
Diubah oleh miss.kuya 30-07-2013 16:30
0
2.8K
32
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan