indrasplashAvatar border
TS
indrasplash
PEMILU 2014, MEMILIH ATAU GOLPUT?

Quote:



Quote:



Mari semua Penghuni BP dimari untuk mengeluarkan Pendapatnya mengenai Pemilu 2014 nanti apakah bakal MEMILIH atau GOLPUT?

Dimulai dari saya sendiri
Saya sendiri Insya Allah akan menggunakan hak suara saya dalam Pemilu 2014 nanti. Knp? Karena menurut saya, selain sebagai hak, memilih merupakan suatu tanggung jawab bagi diri saya sebagai Warga Negara untuk menentukan kemana arah bangsa ini akan dituju. Setiap suara kita dapat menentukan nasib bangsa ini ke depannya. Maka dari itu ketika memilih, diharapkan dengan pertimbangan yang benar-benar cermat. Tidak asal pilih, apalagi memilih karena iming-iming tertentu.

Di dalam Pemilu Legislatif, memang saat ini sebagian besar parpol telah menimbulkan kekecewaan dalam masyarakat, sehingga banyak opini berkembang dalam masyarakat untuk golput dalam Pemilu Legislatif nanti. Namun menurut saya hendaknya opini untuk golput itu dihilangkan karena dengan golput tidak akan menghasilkan apa-apa. Kita tidak berkontribusi apa-apa terhadap nasib negeri ini ke depan. Pemilu Legislatif menentukan siapa yang akan menjadi Perumus kebijakan bangsa ini ke depan. Pemilu Legislatif juga menentukan siapa yang bakal menjadi Pemimpin (Presiden) nanti. Karena Presiden bakal dicalonkan oleh Parpol yang meraih suara besar.

Oleh karenanya sekali lagi menggunakan hak suara dalam Pemilu baik Pileg atau Pilpres sangatlah penting. Memang hampir semua menurut kita yang akan dipilih itu buruk. Namun menurut saya pilihlah yang sedikit buruknya dari yang paling buruk. Yang penting kita ikhtiar dalam memilih. Daripada kita berdiam diri. Apalagi kita yang termasuk orang-orang berpendidikan seharusnya ikut berpartisipasi. Darpada dalam pemilu nanti dimenang kan oleh Pihak yang menggunakan uang atau cara-cara curang untuk menang. Kita tahu bahwa masyarakat kecil yang pendidikannya kurang, gampang sekali untuk dibujuk apalagi dengan iming-iming uang. Apakah akan kita biarkan hal seperti itu terjadi?
Diubah oleh indrasplash 29-07-2013 01:49
0
15.4K
542
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan