Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Misterdonz33Avatar border
TS
Misterdonz33
[CATPER] JanuaRain In Lawu

Numpang share perjalanan ane gan, pendakian Gunung Lawu 16-17 Januari 2013. Mumpung lagi musim libur perkuliahan, waktu yang ada ane pake aja buat kembali ke alam, daripada membusuk di rumah.. hehe.

Pada awalnya ni pendakian ga jelas mau kemana.. gede,papandayan,slamet pada awalnya sempet jadi pilihan,tapi akhirnya hati memilih Lawu sebagai tempat peraduan. Anggota nya pun labil, dari 10 orang lebih menyusut jadi cuma 4 orang.. hahaha
Spoiler for Anggota (Miqdad-Corpus-Arby):

Spoiler for Ane:


15 Januari 2013
Ngumpul dulu gan di St. Pasar Senen, kita ke solo naik brantas, karena niatnya ga mau kepagian nyampe di solo, walaupun akhirnya gagal total karena banjir di Semarang menghambat perjalanan kami lebih dari 4 JAM! emoticon-Cape d... (S)walhasil kami sampai di Solojebres baru jam 8 lewat, padahal harusnya jam setengah 4 pagi... emoticon-Mad (S)

16 Januari 2013
Pagi itu kami langsung mencari kudapan terlebih dahulu, soto kwali di depan stasiun pun menjadi sasaran. Tak lama menunggu, 3 buah mangkuk soto hangat telah tersedia di meja untuk dilahap hap hap. Setengah jam kemudian, si Corpus yang berasal dari sukoharjo sampai juga di jebres, melengkapi jumlah kami menjadi 4 orang.

Sebelum memulai perjalanan, kami sempatkan untuk menelepon salah seorang penjaga pintu cemoro kandang, dan dia bilang cemoro kandang buka, syukurlah... kami melanjutkan perjalanan dengan mencarter mobil semacam colt milik Pak Suhar hingga cemoro kandang. 25 ribu adalah mahar yang harus kami bayar untuk sampai di sana.

Sesampainya di cemoro kandang, kami sempat panik karena ada tulisan bahwa jalur pendakian diTUTUP! setelah kami coba berbicara dengan seorang penjaga, ia mengijinkan kami untuk naik. AYE! Si Arby ternyata masih lapar, sehingga kami memutuskan untuk makan ke 2 kali nya di warung2 makan seberang CK. Sial nasib kami, sedang enak2 nya makan, tiba2 si penjaga tadi datang dan bilang bahwa jalur pendakian ditutup karena di atas sedang terjadi badai, lalu kami di sarankan lewat sewu saja "kalau" buka.

Dengan perasaan sedikit gondok kami melanjutkan perjalanan ke cemoro sewu by foot. Sampai di sana ternyata yang jaga sedang entah dimana keberadaan nya, setelah menunggu hampir setengah jam, kami memutuskan untuk langsung naik tanpa registrasi terlebih dahulu, itupun atas saran seorang bapak2 penduduk lokal...

Pendakian di mulai kira2 jam 13.20 . Cuaca saat itu berangin dan ada tanda2 akan datang hujan, sehingga perjalanan kami terhambat sesekali karena hujan datang dan pergi. Singkat cerita, kami sampai di Pos 1 nyaris pukul 3 sore. Kami menargetkan akan sampai di Pos 2 pukul 4 sore. Perkiraan itu rupanya salah besar,arby yang bertubuh sedikit gempal berjalan sangat lambat, sehingga kami sampai di pos 2 pukul 1/2 6 sore. emoticon-Cape d... (S)
Istirahat sebentar, perjalanan dilanjutkan dengan target minimal pos 4 pada pukul 9 malam nanti.

Perjalanan Pos 2 ke Pos 3 cukup jauh dan melelahkan, kami lupa sampai jam berapa disana, yang jelas sudah malam hari. Di Pos 3 kami bertemu seorang mas2 yang hanya membawa sebotol air aqua ukuran kecil ke puncak, yang melewati kami di sekitar pos 1. Rupanya ia kelelahan dan mendapat kabar dari pendaki yang turun bahwa warung Mbok Yem tutup, sehingga ia memutuskan menunggu kami disana. Kami pun membagi makanan kami dengan nya, lalu ia ikut melanjutkan perjalanan bersama kami ke puncak.

Kami sampai di Pos 4 sekitar pukul 10 malam, berhubung dengkul dan paha sudah soak, kami memutuskan untuk camp disini. Pos 4 ini ternyata sangat berangin, sehingga kami mendirikan tenda sambil menggigil setengah mati. Malam itu cuaca cukup cerah, dengan bintang dan bulan sabit, serta lampu kota yang terlihat jelas...

17 Januari 2013
Kami memutuskan untuk menikmati sunrise di pos 4 saja, pagi itu cerah sekali, sunrise nya pun sangat indah. Pukul 6 kami baru memulai perjalanan ke puncak ber 3, (ane,miqdad,mas2) sedangkan 2 teman kami stay di tenda, yang satu masih molor, sedangkan satu lagi sudah sering ke puncak. Sekitar pukul 1/2 8 kami sampai di puncak Hargo Dumilah. Lalu kami pun putu2 dulu disana. SIngkat cerita kami sampai di camp pukul 9 pagi, dan ternyata teman kami yang gempal baru akan ke puncak, dengan sedikit was2, kami mempersilahkan nya, asal tidak terlalu lama.

Singkat cerita, si arby nyasar dan sampai di camp pukul 4 sore. Perjalanan turun kami terbagi menjadi 2 tim, ane dan corpus duluan karena ngejar kereta dan angkot ke sukoharjo, sementara arby dan miqdad di belakang karena tidak di buru apapun. Corpus yang memang kuli membuat ane keteteran, hingga akhirnya sampai di basecamp jam 6 sore. Kesialan kembali datang, sudah tidak ada angkot jam segitu di cemoro sewu. Terpaksa saya ikhlaskan tiket matarmaja, dan menginap di bacecamp semalam lagi. Miqdad sampai di basecamp jam 7, sementara arby jam 8 lewat karena berjalan lambat.. Kami menghabiskan malam dengan mengobrol lalu tidur..

Singkat cerita ane kembali ke jakarta naik brantas AC, karena ekonomi pada abis hingga 2 hari kedepan.. emoticon-Cape d... (S) dan selamat sampai di rumah...

FOTO2

Spoiler for FOTO:

Diubah oleh Misterdonz33 27-01-2013 10:44
0
5.3K
33
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan