Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

TikaAnakSehatAvatar border
TS
TikaAnakSehat
(FR) Sawarna tidak cuma Sa'warna
22-23 Desember 2012, Single Touring nih. Jam 5 pagi berangkat dari Jakarta Selatan-Sawarna. 1 motor, ane dengan temen ane. Nyetirnya ganti-gantian gan emoticon-Matabelo.
Rutenya : Cililitan-Bogor-Ciawi-Lido-Cicurug-Paruh Kuda-Cibadak-Ps. Cibadak-Belok kanan kearah pelabuhan ratu-Sawarna. Estimasi waktu perjalanan awalnya 7 jam tapi molor sampe 9 jam emoticon-Ngakak soalnya sarapan n poto2 di sepanjang pantai.


Persiapan : Stamina fisik, Stamina motor, perlengkapan motor, perlengkapan pribadi, duit.
Yang harus dihubungi dan dicari : Home stay di Sawarna dan searching objek2 wisata disana yang akan dikunjungi.
Setelah 9 jam ( Jam 2 siang nyampe) perjalanan ditambah dengan nyasar-nyasar sedikit akhirnya kita sampai di desa Sawarna. Trus nyebrang jembatannya gan (ane turun gan, soalnya agak serem kalo boncengan emoticon-Ngakak). pemandangan dari jembatan bagus banget gan emoticon-Matabelo sungainya bermuara ke laut dan di pinggirnya banyak pohon kelapa :




Habis itu kita ditarikin biaya retribusi Rp. 5000 untuk satu motor. Trus nelpon penginapan yang sudah dipesan sebelumnya ( Homestay Tanjung Layar):

Tarif /malam = Rp. 125.000/org tanpa makan (350rb /kamar + makan)

Habis bersih2+sholat, istirahat bentar trus kita jalan deh ke Pantai pasir putih :


Karena kita laper, jadi deh habis main2 dipantai kita cari makan di pinggir pantai. Banyak pilihan menu disini tinggal pilih, Nah karena tema kita hai itu pantai, ya mesti makan ikan bakar dong ( BBQ ikan ceritanya) emoticon-Ngakak. Dan jadilah menu makan sore kita hari itu :




Harga : Ikan bakar + Nasi = Rp. 15.000, Sate (10 tusuk) + nasi = Rp. 15.000
1 Botol air mineral = Rp. 4000

Setelah kenyang kita lanjut perjalanan ke Pantai Tanjung Layar. Kenapa disebut tanjung layar, ya karena ada batu yang mirip sama layar kapal dideket pantainya. Jarak dari P. Pasir Putih ke P. Tanjung Layar sekitar 1 km. Jalannya berpasir jadi mesti hati2 kalo yang mau bawa motor kesana.


Karena sore itu lagi pasang dan agak gerimis jadi kita cuma berani main ke karang tanjung layarnya bentar doang gan.emoticon-Matabelo dan g jauh2. Niat nungguin Sunset tapi kita belum pada solat ashar, jadi pulang deh.


Setelah puas main dan dirasa sudah waktunya untuk pulang, ya kita pulang emoticon-Matabelo. Jalanannya kira2 seperti ini.


Besoknya kita susun rencananya buat ke Lagoon pari.
Berangkat setelah subuhan dengan maksud mengejar Sunrise. Eh ternyata Sunrise nya baru muncul jam 6n.
Dari desa Sawarna ke lagoon Pari sekitar 3 km. Sangat disarankan jalan kaki aja, soalnya medan nya berat bener, banyak bebabatuan dan menanjak, apalagi karena habis hujan, jadi jalannya licin. Pas kemarin kita lewat Jl. Gempol (sebelum ke desa Sawarna) ada motor yang gagal nanjak gara2 medannya parah gitu. Kita yang jalan kaki trus pake sendal aja mesti rela jalan tanpa alas kaki emoticon-Ngakak.

Tapi habis gelap memang terbitlah terang emoticon-Ngakak. Subhanallah Pantainya bagus dah, itu ombaknya mantep banget apalagi karang-karangnya. Bagus buat diabadikan emoticon-Matabelo






Pulangnya kita beda jalan, bukan jalan berbatu dan menanjak lagi, tapi berkarang dan berombak emoticon-Ngakak kita jalan melalui pesisir pantai (untungnya lagi surut). Pemandangannya seakan berkata " Ini Pantai punya kalian pribadi... Ini Ciyus Loh" emoticon-Ngakak Ajib dah sepi banget, trus pemandangannya keren abeeezzzz








Ini memakan jarak sekitar 5 km. hehe karena kita memilih menyusuri pantai, otomatis jarak makin jauh. Mesti hati-hati, banyak bintang lautnya, dan karang yang licin emoticon-Traveller lambat-lambat asal selamat deh.
Sesampainya di P. Tanjung Layar perut kembali meminta hak untuk diisi emoticon-Ngakak yaudah deh kita 'makan dulu sini'. Pas itu kita pesen nasi goreng Ayam dan nasi goreng Seafood, masing-masing harganya Rp. 15.000+ air mineral cup Rp. 2000 + Es Kelapa Rp. 6000. Kita makan di pinggir pantai gitu. Dipinggir-pinggir pantai disediakan gazeebo dan bangku untuk wisatawan duduk beristirahat menikmati pemandangan disana.


Oiya pas hari itu Sawarna lagi rame, kan libur panjang. Apalagi pas Tahun Baru, katanya bisa penuh dari P. Tanjung Layar sampe P. Pasir Putih. Aplagi parkiran nya...Penooohemoticon-Cape d... (S)

Karena kita harus pulang pagi biar g kemaleman di jalan, jadi deh kita langsung pulang ke homestay habis makan di P. TL. Eh pas pulang kita nemu yang beginian.
Pas pulang sempat juga liat bule2 pada beselancar gitu. Ada banyak spot yang bagus buat kamu-kamu yang mau berselancar, karena ombaknya yang lumayan besar dan baik buat berselancar gitulah.


Ada beberapa toko juga yang menjual kenang2an dari Sawarna :

Tapi ane g beli gan emoticon-Ngakak lagi males nawar...

Sampe di Homestay kita bersih2, packing trus pulang dengan rute yang sama emoticon-Smilie diperjalanan pulang lebih menantang karena jalanan mulai ramai (macet) dan Hujan deras (Bogor dan sekitarnya). Alhamdulillah sampai Kosan dengan SELAMAT dan BAHAGIA bisa melihat keindahan alam selain di Jakarta ini.emoticon-Ngakak

Estimasi Biaya Rp. 250.000 ++ sudah termasuk biaya bensin+homestay+makan+dll
Diubah oleh TikaAnakSehat 26-12-2012 02:06
0
5.8K
39
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan