Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

BadakKulonAvatar border
TS
BadakKulon
Ditemukan Rumput Pemicu Kebakaran Hutan di AS
Bismillah..

Spoiler for Semoga:


Sebuah penelitian menemukan spesies rumput ganas yang membuat kebakaran hutan di kawasan barat Amerika Serikat menjadi lebih luas, lebih panas, dan lebih sering.
Spoiler for Rumput :


Para ilmuwan mengatakan varietas rumput yang disebut cheatgrass itu kering dan terbakar lebih cepat dibanding tumbuhan lainnya, seperti dilaporkan wartawan Sains BBC, Matt McGrath.

Mereka yakin rumput tersebut yang memicu kebakaran di hampir 80% kebakaran besar di kawasan Amerika Serikat bagian barat selama sepuluh tahun terakhir.

Kini sedang diupayakan cara untuk mencari jalan keluarnya, antara lain dengan menggunakan cendawan untuk menyerang benih rumput bersangkutan.

Rumput itu sampai di daratan Amerika Serikat melalui tanah di kapal yang melintasi samudra dan meneruskan penyebarannya pada tahun 1800-an bersama para penduduk yang pindah maupun peternak.

Kini penyebarannya di kawasan barat AS diperkirakan seluas 600.000 km2 dengan cakupan sebagian wilayah Nevada, Utah, Colorado, Idaho, California, dan Oregon.
Spoiler for Rumput:


Dugaan lama

Disebut cheatgrass atau rumput penipu karena seperti tanaman parasit yang berkembang amat cepat -dengan mengambil makanan dari tumbuhan lain- dan kemudian mati.

Para peneliti sudah lama menduga bahwa rumput tersebut berperan penting dalam kebakaran hutan namun laporan terbaru ini menemukan bukti-bukti yang paling memastikannya.

Untuk mendukung penelitian, satelit penginderaan NASA juga digunakan guna membandingan kawasan-kawasan yang terbakar yang didominasi ole rumput penipu.

Dan hubungan antara rumput itu dengan kebakaran hutan adalah hal yang jelas, kata salah seorang penulis laporan, Dr Jennifer Balch dari Universitas Penn State University.

"Kami bisa melihat spesies ini dari udara karena kering lebih dulu dari spesies asli," tuturnya kepada BBC News.

"Kami mengkaji kebakaran-kebakaran yang besar, semuanya di atas 100 km2 dan cheatgrass mempengaruhi mayoritas kebakaran, memicunya menjadi kebakaran yang amat besar."

Sepanjang tahun 2000-2009 Dr Balch bersama timnya mengatakan bahwa cheatgrass berpean pada 39 dari 50 kebakaran besar.
Spoiler for Rumput:

Spoiler for Sumber:

Terima kasih atas kunjungan dan komenknya
0
15.3K
383
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan