OxydizeAvatar border
TS
Oxydize
11 Komisi DPR RI

Hallo agan" + aganwati kaskuser.. emoticon-Smilie ane mau sdikit share tentang komisi di DPR RI neeh,

seringkali kita denger berita di TV komisi 1 DPR akan pergi ke negara "A", tapi sebetulnya agan" disini tau ga fungsi dari Komisi 1 itu sebenernya apa?! oleh karena itu, ane mau bahas tiap" komisi DPR di thread ini,

pertama" bukti no repost dulu

Spoiler for no repost:


okeh, sekarang kita mulai yah gan,

KOMISI I DPR RI

Ruang Lingkup :
1. Pertahanan
2. Intelijen
3. Luar Negeri
4. Komunikasi dan Informatika

Pasangan Kerja :
-Kementerian Pertahanan
-Kementerian Luar Negeri
-Panglima TNI dan Mabes TNI AD, AL dan AU
-Kementerian Komunikasi dan Informatika
-Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas)
-Badan Intelijen Negara (BIN)
-Lembaga Sandi Negara (LEMSANEG)
-Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas)
-Komisi Penyiaran Indonesia (KPI)
-LPP Televisi Republik Indonesia (TVRI)
-LPP Radio Republik Indonesia (RRI)
-Dewan Pers
-Perum LKBN ANTARA
-Komisi Informasi

KOMISI II DPR RI

Ruang Lingkup :
1. Pemerintahan Dalam Negeri dan Otonomi Daerah
2. Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi
3. Kepemiluan
4. Pertanahan dan Reforma Agraria

Pasangan Kerja :
-Kementerian Dalam Negeri
-Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi
-Menteri Sekretaris Negara
-Sekretaris Kabinet
-Lembaga Administrasi Negara (LAN)
-Badan Kepegawaian Negara (BKN)
-Badan Pertanahan Nasional (BPN)
-Arsip Nasional RI (ANRI)
-Komisi Pemilihan Umum (KPU)
-Badan Pengawas Pemilu (BAWASLU)
-Ombudsman Republik Indonesia
-Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4)

KOMISI III DPR RI

Ruang Lingkup :
1. Hukum
2. HAM
3. Keamanan

Pasangan Kerja :
-Kementerian Hukum dan Hak Azasi Manusia
-Kejaksaan Agung
-Kepolisian Negara Republik Indonesia
-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)
-Komisi Nasional HAM (KOMNAS HAM)
-Setjen Mahkamah Agung
-Setjen Mahkamah Konstitusi
-Setjen MPR
-Setjen DPD
-Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK)
-Komisi Yudisial
-Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban
-Badan Narkotika Nasional (BNN)
-Badan Nasional Penanggulan Terorisme

KOMISI IV DPR RI

Ruang Lingkup :
1. Pertanian
2. Perkebunan
3. Kehutanan
4. Kelautan
5. Perikanan
6. Pangan

Pasangan Kerja :
-Departemen Pertanian
-Departemen Kehutanan
-Departemen Kelautan dan Perikanan
-Badan Urusan Logistik
-Dewan Maritim Nasional

KOMISI V DPR RI

Ruang Lingkup :
1. Perhubungan
2. Pekerjaan Umum
3. Perumahan Rakyat
4. Pembangunan Pedesaan dan Kawasan Tertinggal
5. Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika

Pasangan Kerja :
-Kementerian Pekerjaan Umum
-Kementerian Perhubungan
-Kementerian Perumahan Rakyat
-Kementerian Pembangunan Daerah Teringgal
-Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG)
-Badan SAR Nasional
-Badan Penanggulangan Lumpur Sidoardjo (BPLS)
-Badan Pengembangan Wilayah Surabaya- Madura (BPWS)

KOMISI VI DPR RI

Ruang Lingkup :
1. Perdagangan
2. Perindustrian
3. Investasi
4. Koperasi, UKM dan BUMN
5. Standarisasi Nasional

Pasangan Kerja :
-Departemen Perindustrian
-Departemen Perdagangan
-Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil Menengah
-Menteri Negara BUMN
-Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM)
-Badan Standarisasi Nasional (BSN)
-Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN)
-Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU)

KOMISI VII DPR RI

Ruang Lingkup :
1. Energi Sumber Daya Mineral
2. Riset dan Teknologi
3. Lingkungan Hidup

Pasangan Kerja :
-Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral
-Menteri Negara Lingkungan Hidup
-Menteri Negara Riset dan Teknologi
-Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT)
-Dewan Riset Nasional
-Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI)
-Badan Tenaga Nuklir (BATAN)
-Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETAN)
-Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (BAKOSURTANAL)
-Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN)
-Badan Pengatur Kegiatan Hilir Migas
-Badan Pelaksana Pengendalian Usaha Hulu Migas
-PP IPTEK
-Lembaga EIKJMEN


KOMISI VIII DPR RI

Ruang Lingkup :
1. Agama
2. Sosial
3. Pemberdayaan Perempuan

Pasangan Kerja :
-Kementerian Agama RI
-Kementerian Sosial Rl
-Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI
-Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI)
-Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB)
-Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS)


KOMISI IX DPR RI

Ruang Lingkup :
1. Tenaga Kerja dan Transmigrasi
2. Kependudukan
3. Kesehatan

Pasangan Kerja :
-Departemen Kesehatan
-Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi
-badan Kkoordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN)
-Badan Pengawas Obat dan Makanan
-BNP2TKI
-PT Askes ( Persero)
-PT. Jamsostek( Persero)

KOMISI X DPR RI

Ruang Lingkup :
1. Pendidikan
2. Kebudayaan
3. Pariwisata
4. Ekonomi Kreatif
5. Pemuda
6. Olahraga
7. Perpustakaan

Pasangan Kerja :
-Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
-Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
-Kementerian Pemuda dan Olahraga
-Perpustakaan Nasional


KOMISI XI DPR RI

Ruang Lingkup :
1. Keuangan
2. Perencanaan Pembangunan
3. Perbankan

Pasangan Kerja :
-Kementerian Keuangan RI
-Menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala BAPPENAS
-Bank Indonesia
-Perbankan
-Lembaga Keuangan Bukan Bank (LKBB)
-Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP)
-Badan Pusat Statistik (BPS)
-Setjen BPK RI
-Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI)
-Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP)



Nah, ini nih gan ke 11 komisi di DPR kita, semoga thread ini dapat membantu agan" yang belum tau tentang fungsi masing" komisi di DPR kita.

SUMBER: DPR Republik Indonesia

0
2.7K
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan