Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nylekaminAvatar border
TS
nylekamin
RI Singapura Kerjasama Perangkat Terrex RSTA


Kendaraan Terrex 8x8 versi RSTA (Reconnaissance, Surveillance and Target Acquisition) menggunakan perangkat elektro-optik MINI-T buatan STELOP (Singapore Technologies Electro-Optics), sedangkan sistem senjata Remote Weapon System memakai ADDER yang dibuat oleh ST Kinetics (photo : Defense Update)

Produksi dan pengembangan perangkat militer terus dilakukan Indonesia, baik secara mandiri maupun kerjasama. Ini diantaranya dilakukan dengan Singapura melalui PT Pindad (Persero) Bandung dan Singapore Technologies Kinetics Ltd (ST Kinetics) Singapura, mengembangkan kerjasama produksi perangkat pembidik dan perlindungan individu penembak untuk kendaraan lapis baja atau tank bernama Terrex RSTA.

Perangkat semacam Terrex RSTA adalah sistem pendukung yang dilengkapi perangkat elektronik, baik untuk mengintip maupun memperjelas sasaran serta situasi sekitar. Prajurit tak perlu keluar dari panser untuk menembak, cukup menembak dari dalam ruangan kendali kendaraan tempur lapis baja atau truk.



ADDER-Remote Weapon System buatan ST Kinetics Singapore, Berbagai senjata dapat dipasang termasuk 7.62mm Coaxial, CIS 50MG dan CIS 40AGL. (photo : ST Kinetics)

Ini membuat keamanan personel terlindungi dari risiko serangan musuhnya, dan penglihatan sasaran cukup dilihat dari tampilan layar monitor. Perangkat seperti yang dipasang pada sejumlah kendaraan tempur marinir Amerika.

Menurut seorang pimpinan ST Kinetics, Lim Miah Wee, didampingi Predir PT Inter Korana Inti Adi Sunaryo, selaku mitra, di sela-sela Pameran Industri Pertahanan Indodefence, di Jakarta, Kamis (8/11) lalu, rencananya perangkat Terrex RSTA tersebut akan dicoba dipasangkan pada panser buatan PT Pindad pekan ini. Ini sebagai optimalisasi sistem penembakan sekaligus pengamanan individual pada kendaraan lapis baja 6x6 Anoa, produksi PT Pindad.

Senjta yang digunakan Terrex RSTA memang pas ukurannya untuk melengkapi senapan mesin berat (SMB) kaliber 12,7 mm x 99 (.50 Browning) produksi PT Pindad yang mengikuti model ST Kinetics, yaitu CIS 50 MG. Panser 6x6 Anoa produksi PT Pindad tengah diuji apakah dapat dioptimalkan dengan dilengkapi perangkat Terrex RSTA tersebut.

Humas PT Pindad, Tuning Rudiyat yang dikonfirmasi, Minggu (11/11), belum memberikan keterangan.

Sumber: http://defense-studies.blogspot.com/

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------

ternyata Terrex yg dibawa ke Bandung buat proyek ini toh.. emoticon-Big Grin
Diubah oleh nylekamin 15-11-2012 11:19
0
4.1K
18
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan