Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lughotAvatar border
TS
lughot
(NOTEBOOK COOLER) Deepcool Notebook Cooler N600 - Kipas Besar Yang Memuaskan!!
REVIEW
DEEPCOOL NOTEBOOK COOLER N600



Jika anda mencari pendingin laptop atau notebook, yang memiliki diameter kipasnya paling besar? Nah, produk inilah yang anda cari-cari. Dengan desain yang memiliki diameter kipas sebesar 20 cm membuat aliran udara menjadi optimal. Jika notebook anda cepat panas? Ingin pendingin notebook atau laptop yang bagus untuk notebook anda? Mungkin produk ini cocok buat anda yang masih bingung memilih pendingin untuk notebook anda. Kali ini tim review Alamraya Electronics akan mereview salah satu produk pendingin dari Deepcool, yang mungkin bisa menjadi bahan pertimbangan sebelum membeli pendingin yang baik buat notebook anda. Terkadang notebook yang bersuhu tinggi dan dipakai terus menerus menyebabkan beberapa komponen didalamnya mengalami kerusakan. Bagi para netbookers yang punya masalah dengan suhu netbooknya yang cepat panas tidak usah kuatir dengan masalah tersebut diatas. Kali ini tim review Alamraya Electronics berkesempatan mengenalkan produk yang menarik, yaitu DEEPCOOL NOTEBOOK COOLER N600. Pendingin laptop atau notebook yang mampu menjaga suhu notebook anda tetap dingin. Sehingga komponen notebook anda menjadi awet dan tahan lama.

DEEPCOOL NOTEBOOK COOLER N600 merupakan pendingin atau cooler dengan bahan plastik yang berkualitas tinggi dengan memiliki diameter kipas yang besar, 200mm sehingga aliran udara untuk mendinginkan notebook anda menjadi efisien.
Spoiler for gambar:


Berdasarkan hasil pengamatan yang sudah dilakukan oleh tim review Alamraya Electronics, performa dari N600 ini cukup lumayan untuk diselaraskan dengan notebook keluaran terbaru. Dengan dimensi berukuran 395x283x63 mm hampir dapat digunakan oleh semua merk notebook bahkan hingga notebook-notebook berukuran sampai 17”. Desain inovatif yang menyesuaikan bentuk notebook membuat mengetik juga terasa nyaman pada saat menggunakan pendingin ini. Wilayah logam dan fan besar berukuran 200 mm pada cooler ini mampu menyediakan aliran udara yang sangat optimal. Tingkat kebisingan dari pendingin ini juga sangat rendah hampir tidak terdengar. Cooler ini memiliki ukuran yang cukup besar, sehingga agak sulit untuk dibawa kemana-mana.

Quote:


Kesimpulan
Perfoma notebook cooler ini sangat memuaskan! Suhu Notebook turun perlahan-lahan meski baru diletakkan beberapa menit saja. Suhu yang awalnya 61 derajat setelah 30 menit menjadi 49 derajat. Dan ketika dipakai mengetik atau menjalankan aplikasi lain tidak mengalami kenaikkan suhu sama sekali. Suara kipas pun kami rasa tidak mengganggu meski bisa dirasakan apakah sedang aktif atau tidak. Ukuran notebook cooler ini sangat pas dengan notebook yang memiliki ukuran layar sebesar 14”-17". Sejauh ini tidak ada pengalaman negatif bersama produk ini. Mungkin kekurangan dari produk ini adalah ukurannya yang cukup besar, jadi agak sulit untuk dibawa kemana-mana. Buat anda yang ingin memiliki pendingin yang murah tapi tidak murahan, Deepcool Notebook Cooler N600 memang pilihan yang sangat cocok untuk anda.

Fitur
-\tDeepcool N600 kompatibel dengan notebook-notebook berukuran 17” dan dibawahnya

-\tDesain unik dan antislip memastikan keamanan notebook anda
-\tFan besar berukuran 200 mm membuat aliran udara menjadi sangat optimal
-\tTingkat kebisingan yang rendah dan hampir tidak terdengar menjadikan produk ini urutan teratas dari produk-produk lain untuk hal tersebut.
-\tUSB konektor pass-through

Spesifikasi Teknis
Dimensi keseluruhan\t: 395x283x63 mm
Fan Dimensi\t \t\t: 200x20 mm
Berat Bersih\t\t\t: 564 g
Nilai Tegangan\t\t: 5VDC
Operasi Tegangan\t\t: 4,5 ~ 5VDC
Dimulai Tegangan\t\t: 4VDC
Nilai saat ini\t\t\t: 0,25 ± 10% A
Input Power\t\t\t: 1.25 W
Kecepatan Fan\t\t: 700 RPM ± 10%
Arus MAX.Air\t\t: 73.42CFM
Kebisingan\t\t\t: 23 dB (A)
Harga Kisaran\t\t: ± Rp. 175.000,-

Tim Review Alamraya Electronics akan mencoba untuk menyajikan data seakurat mungkin baik itu spesifikasi, bentuk dan warna pada gambar produk. Untuk keakuratan informasi dari produk-produk yang kami tampilkan disarankan untuk juga merujuk ke website resmi produk yang bersangkutan atau menghubungi customer service kami untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap. Bila anda menemukan kesalahan dalam informasi yang kami sajikan, silahkan memberitahu kami, sehingga anda ikut membantu pengunjung lain untuk mendapatkan data yang benar. Terima Kasih.

Facebook : Deepcool Indonesia
Email: alamrayasby@gmail.com
Web: [url]www.deepcool-us.com[/url]
0
5K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan