rayculzAvatar border
TS
MOD
rayculz
.::| Mumford & Sons |::. [british folk]
Welcome to ...

.::| Mumford & Sons |::.





~ Fans thread ~


Jujur, gw baru tau band Mumford & Sonsini sejak bulan Januari kemarin. Gara2nya album mereka (Sigh No More) masuk peringkat kedua sebagai album terlaris dan terbaik di tahun 2010 versi situs last.fm.

Rasa penasaran ingin mencoba, membuat gw terjatuh dan tenggelam di dalam musik mereka. Benar2 sebuah musik yg baru pertama kali gw dengar dengan model dan warna musik seperti itu. Folk country dengan gaya bluegrass dipadu secara apik dengan sentuhan ala band2 Indie Rock.

Yeah, Mumford & Sons adalah band folk asal London Inggris yang mengejutkan publik Inggris dengan musik folk bluegrass-nya dan langsung menembus pasar Amerika yang dimana adalah negara asal musik country. Berawal dari perolehan predikat sebagai "Band of The Day" versi The Guardian yg sungguh mengejutkan kritikus musik, dan menjadi salah satu band folk asal Inggris yg patut diperhitungkan didalam scene musik folk.

Debut EP (Extended Play) mereka yaitu Lend Me Your Eyes yg berisikan 4 tracks termasuk single andalan mereka yaitu "Roll Away Your Stone". Chess Club kemudian merilis EP kedua mereka yang diberi judul Love Your Ground dan The Cave and The Open Sea sebagai EP ketiga mereka.

Album debut mereka yaitu Sigh No More dirilis oleh Gentlemen of The Road/Island Records pada tanggal 5 Oktober 2009 dengan single andalan yaitu Little Lion Man.



Beberapa bulan Little Lion Man dirilis, single itu menjadi top chart di Australian Youth Radio. Dan juga masuk didalam 100 lagu terbaik tahun 2009 versi Studio Triple J. Pada musim panas 2010, secara mengejutkan single "Little Lion Man" menjadi peringkat #1 di Billboard Alternative Songs dan peringkat #61 di Billboard Hot 100 di Amerika.

Lalu, Mumford & Sons menjadi peringkat pertama di VH1sebagai "You Oughta Know" artist of 2010. Dan kemarin yang paling mengejutkan adalah mereka masuk nominasi Grammy Award 2011 dengan nominasi yaitu :

-. Best New Artist
-. Best Rock Song (Little Lion Man)

Dan juga masuk nominasi Brit Awards 2011, antara lain :

-. British Breakthrough Act
-. British Group
-. British Album Of The Year

Sebelumnya juga gw dikejutkan oleh mereka melalui proyek musik mereka bersama artis folk Laura Marling secara tiba tiba berkolaborasi dengan musisi India sewaktu kunjungan mereka ke India, dan hasilnya adalah Dharohar Project yang menjadi EP mereka. Folk, Country dan dipadu dengan musik tradisional India ... wew susah dibayangkan sebelumnya, tetapi hasilnya adalah sebuah masterpiece.





Band Members :
Marcus Mumford
lead vocals, guitar, bass drum

Country Winston
banjo, slide guitar, vocals

Ted Dwayne
double bass, drums, vocals

Ben Lovett
keyboards, accordion, vocals


Discography
Album
2010 - Sigh No More

EP
2008 - Love Your Ground
2009 - The Cave & the Open Sea
2010 - Mumford & Sons, Laura Marling and Dharohar Project

Single
2009 - Little Lion Man
2009 - Winter Winds
2010 - The Cave
2010 - Roll Away Your Stone
2010 - White Blank Page

Other Project
2010 - The Wedding Band - The First Dance EP

More Info
Official Sites :click here
Last.fm : click here
0
14.1K
215
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan